Jadwal Kualifikasi Piala Asia U-23 Terbaru, Indonesia Menjadi Tuan Rumah Grup G dan Target Lolos Putaran Final

- 31 Juli 2021, 15:10 WIB
Jadwal kualifikasi piala asia U-23, Indonesia tuan rumah Grup G.
Jadwal kualifikasi piala asia U-23, Indonesia tuan rumah Grup G. /twitter.com/@pssi

Pengulangan yang akan dilakukan pada Rabu, 11 Agustus 2021 mendatang dipastikan tidak akan mempengaruhi status Timnas Indonesia pada Grup G. Karena Indonesia telah didapuk sebagai.

Baca Juga: Profil Greysia Polii, Ganda Putri Indonesia Pencetak Sejarah di Ajang Olimpiade

Dengan akan bergantinya lawan yang harus dihadapi oleh Indonesia tak membuat PSSI khawatir. Bahkan PSSI tetap optimis akan dapat meraih target yang telah dicanangkan.

"PSSI tidak ada masalah meski harus dilakukan drawing ulang yang bisa saja melawan tim yang berbeda di grup G. Kami siap melawan siapapun dan PSSI bertekad menjadi tuan rumah yang baik pada ajang Kualifikasi AFC U-23 2022 ini," ujar Yunus Nusi dalam laman resmi pssi.org pada 29 Juli 2021.

Lebih lanjut, untuk jadwal pertandingan pada Grup G dipastikan akan tetap sama. Laga-laga pada grup tersebut akan diselenggarakan mulai 27 sampai 31 Oktober 2021 mendatang di Indonesia.

Meski menjadi tuan rumah, hingga kini PSSI belum menunjuk stadion mana sajakah yang akan digunakan sebagai venue atau tempat perhelatan Grup G kualifikasi Piala Asia U-23.***

Halaman:

Editor: Muhammad Suria

Sumber: pssi.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah