Jadwal Pertandingan Sepak Bola Malam Ini, Ada La Liga Spanyol dan Serie A Italia

- 22 Desember 2020, 15:01 WIB
Selebrasi pemain Juventus usai mengalahkan Parma, berikut ini sejumlah pertandingan Serie A Italia dan La Liga Spanyol dini hari nanti.
Selebrasi pemain Juventus usai mengalahkan Parma, berikut ini sejumlah pertandingan Serie A Italia dan La Liga Spanyol dini hari nanti. /twitter.com/@Cristiano

BERITA DIY - Jadwal pertandingan sepakbola dini hari nanti 23 Desember 2020, akan tersaji sejumlah pertandingan dari La Liga Spanyol dan Serie A Italia. 

Pertandingan La Liga Spanyol telah memasuki pekan ke 15 dan Serie A Italia telah memasuki pekan ke 14.

Untuk liga-liga Eropa lainnya seperti Liga Inggris akan memainkan kembali pertandingannya pekan 15 setelah libur Natal nanti. Sementara itu Liga Jerman Bundesliga akan memainkan pertandingannya setelah libur Tahun Baru.

Baca Juga: Perbedaan antara Rapid Test Antibodi, Rapid Test Antigen, dan Swap PCR Test

Pada pertandingan malam hari atau dini hari nanti akan tersaji beberapa pertandingan menarik, untuk Serie A Italia nanti akan ada laga Juventus vs Fiorentina.

Juventus kini berada di posisi 3 klasemen Serie A dengan mengumpulkan 27 poin, sementara itu sang lawan Fiorentina berada di posisi 16 klasemen Serie A dengan mengumpulkan 11 poin.

Meskipun di 5 pertandingan, Juventus kerap kali menang namun tim asuhan Andrea Pirlo itu tetap mewaspadai kekuatan dari Fiorentina yang mungkin saja bisa menjegalnya. Mengingat 5 pertandingan terakhir mereka, Juventus ditahan imbang dua kali oleh Atalanta dan Benevento.

Baca Juga: Cara Daftar BST KPM KPH Modal Usaha Rp 3,5 Juta dan Cek via Login dtks.kemensos.go.id Agar Cair

Sementara itu, pertandingan menarik lainnya datang dari La Liga Spanyol yakni Real Sociedad vs Atletico Madrid dan Valladolid vs Barcelona.

Real Sociedad berada di posisi ke 3 klasemen La Liga dan selisih 3 angka dari sang lawan yang berada di puncak klasemen sementara La Liga, Atletico Madrid.

Pada pertandingan dini hari nanti, cukup jelas jika tuan rumah Real Sociedad tidak ingin kalah dari sang tamu meskipun di 5 pertandingan terakhir mereka belum pernah menang sekalipun.

Baca Juga: Bantuan APB Kemdikbud Rp 1 Juta Cair Bersyarat, Cek NIK KTP di apb.kemdikbud.go.id

Atletico Madrid yang kini berada di puncak klasemen sementara La Liga telah mengumpulkan 29 poin dengan catatan kemenangan 4 kali di 5 pertandingan terakhir mereka di La Liga.

Pertandingan menarik lainnya ada Valladolid vs Barcelona, dimana Barcelona saat ini berada posisi 5 klasemen sementara La Liga sementara itu Valladolid berada di posisi 18 klasemen sementara.

Barcelona pada 5 pertandingan terakhirnya telah memenangkan 3 pertandingan, 1 imbang dan 1 kalah saat menghadapi tim promosi Cadiz. Nampaknya Barcelona berusaha untuk terus tampil konsisten meskipun pada laga Sabtu, 19 Desember 2020 kemarin mereka ditahan imbang oleh Valencia.

Baca Juga: Hasil Pertandingan dan Klasemen Liga Inggris Pekan 14 Pada 19-21 Desember 2020

Walau begitu, posisi Barcelona saat ini memang belum cukup stabil namun mereka berusaha untuk dapat terus bertahan di posisi 5 besar dan kini mereka hanya terpaut 8 poin dari sang pemuncak klasemen Atletico Madrid.

Sementara itu, Valladolid yang kini berada di peringkat 18 atau masuk ke zona degradasi sepertinya tidak ingin terus menerus berada di posisi tersebut namun akan sedikit sulit bagi mereka saat menghadapi Barcelona.

Walau kondisi Barcelona kini masih bersusah payah untuk meraih posisi 3 besar La Liga Spanyol, namun Valladolid tetap mewaspadai permainan dari tim asuhan Ronald Koeman tersebut.

Baca Juga: Cara Daftar Bantuan BST PKH, Cek dtks.kemensos.go.id pakai KTP agar Bansos Rp 300 Ribu Cair

Berikut ini jadwal pertandingan sepakbola dini hari nanti.

La Liga Spanyol

Selasa, 22 Desember 2020

Elche vs Osasuna, pukul 23.30 WIB

Valencia vs Sevilla, pukul 23.30 WIB

Rabu, 23 Desember 2020

Huesca vs Levante, pukul 01.45 WIB

Real Sociedad vs Barcelona, pukul 04.00 WIB

Villareal vs Athletic Bilbao, pukul 04.00 WIB

Baca Juga: Cara Dapat BLT Banpres UMKM Rp 2,4 Juta Jika NIK KTP Tidak Terdaftar di Eform BPUM BRI

Serie A Italia

Rabu, 23 Desember 2020

Crotone vs Parma, pukul 00.30 WIB

Juventus vs Fiorentina, pukul 01.45 WIB.***

 

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah