Jadwal Lengkap Sepak Bola Putra Olimpiade Tokyo 2020, Ada Brasil vs Jerman

20 Juli 2021, 20:40 WIB
Perhelatan Olimpiade Tokyo 2020 akan menampilkan cabang olahraga sepak bola putra. /Tangkap layar Instagram.com/@tokyo2020

BERITA DIY - Jadwal lengkap cabang sepak bola putra pada perhelatan Olimpiade Tokyo 2020 bisa Anda baca di tulisan ini. Seperti yang diketahui bahwa even olahraga paling bergengsi di dunia ini sempat diundur karena Covid-19.

Adapun cabang olahraga sepak bola pria adalah satu yang paling ditunggu-tunggu. Cabor ini rencananya akan digelar dari Minggu, 22 Juli 2021 hingga Minggu, 7 Agustus 2021 mendatang. 

Terdapat empat grup yang akan bertanding, di mana setiap gerup terdiri dari empat negara. Salah satu pertandingan awal yang menarik adalah pertarungan Grup D antara Brasil dan Jerman yang akan ditayangkan Kamis, 22 Juli 2021.

Baca Juga: Ditemukan Kasus Positif Covid-19 di Asrama Atlet Jelang Olimpiade Tokyo 2020

Tak ketinggalan pula tim tuan rumah, Jepang yang akan bersua dengan Afrika Selatan. Selain itu, laga Meksiko dan Prancis juga menarik untuk disaksikan. Sementara, Korea Selatan akan menghadapi Selandia Baru.

Siaran langsung di TV lokal akan dipegang oleh TVRI. Kendati demikian, TVRI belum merilis keseluruhan pertandingan. Berikut ini adalah jadwal lengkap cabor sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020.

Penyisihan grup

Kamis, 22 Juli 2021

Grup A

  • 15.00 WIB: Meksiko vs Prancis (Live TVRI)
  • 18.00 WIB: Jepang vs Afrika Selatan

Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming El Classico Legends 2021 Barcelona vs Real Madrid, Catat Jam Tayangnya

Grup B

  • 15.00 WIB: Selandia Baru vs Korea Selatan
  • 18.00 WIB: Honduras vs Rumania

Grup C

  • 14.30 WIB: Mesir vs Spanyol
  • 17.30 WIB: Argentina vs Australia

Grup D

  • 15.30 WIB: Pantai Gading vs Arab Saudi
  • 18.30 WIB: Brasil vs Jerman (Live TVRI)

Baca Juga: Profil dan Perjalanan Karir Arjen Robben, Mantan Pemain Timnas Belanda yang Pensiun untuk Kedua Kalinya

Minggu, 25 Juli 2021

Grup A

  • 15.00 WIB: Prancis vs Afrika Selatan
  • 18.00 WIB: Jepang vs Meksiko

Grup B

  • 15.00 WIB: Selandia Baru vs Honduras
  • 18.00 WIB: Rumania vs Korea Selatan

Grup C

  • 14.30 WIB: Mesir vs Argentina
  • 17.30 WIB: Australia vs Spanyol

Baca Juga: Profil Saul Niguez, Pemain yang Dirumorkan Merapat ke Barcelona dan Ditukar dengan Antoine Griezmann

Grup D

  • 15.30 WIB: Brasil vs Pantai Gading
  • 18.30 WIB: Arab Saudi vs Jerman

Rabu, 28 Juli 2021

Grup A

  • 18.30 WIB: Prancis vs Jepang 
  • 18.30 WIB: Afrika Selatan vs Meksiko 

Grup B

  • 15.30 WIB: Rumania vs Selandia Baru 
  • 15.30 WIB: Korea Selatan vs Honduras 

Baca Juga: Jadwal Badminton Olimpiade Tokyo 2021-2020: Duo Minions Mudah Ke Final, Ahsan-Hendra Masuk Grup Neraka

Grup C

  • 18.00 WIB: Australia vs Mesir
  • 18.00 WIB: Spanyol vs Argentina

Grup D

  • 15.00 WIB: Arab Saudi vs Brasil
  • 15.00 WIB: Jerman vs Pantai Gading 

Perempat final

Sabtu, 31 Juli 2021

  • 15.00 WIB - Perempat Final 1: Juara C vs Runner-up D
  • 16.00 WIB - Perempat Final 2: Juara A vs Runner-up B
  • 17.00 WIB - Perempat Final 3: Juara D vs Runner-up C
  • 18.00 WIB - Perempat Final 4: Juara B vs Runner-up A

Baca Juga: Daftar Pemenang Piala Euro dari Masa ke Masa, Usai Italia Juara Lawan Inggris: Euro 1960 hingga 2020

Semi Final

Selasa, 3 Agustus 2021

  • 15.00 WIB - Semifinal 1: Pemenang Perempat Final 3 vs Pemenang Perempat Final 4
  • 18.00 WIB - Semifinal 2: Pemenang Perempat Final 2 vs Pemenang Perempat Final 1

Perebutan Medali Perunggu

Jumat, 6 Agustus 2021

18.00 WIB - Perebutan Medali Perunggu

Baca Juga: Daftar Juara Euro: Italia Tambah Koleksi, Inggris Masih Nirgelar

Perebutan Medali Emas (Final)

Minggu, 7 Agustus 2021

18.30 WIB - Perebutan Medali Emas.

Demikianlah jadwal pertandingan cabang sepak bola putra di perhelatan Olimpiade Tokyo 2020 yang akan menampilkan Brasil vs Jerman dan negara-negara lainnya. Jadwal dan siaran bisa sewaktu-waktu berubah dan merupakan kewenangan penuh stasiun TV penyiar.***

Editor: Arfrian Rahmanta

Tags

Terkini

Terpopuler