Kuota SNBP 2024 Diumumkan Hari Ini, Simak Link, Cara Cek dan Info Pendaftarannya!

28 Desember 2023, 12:15 WIB
Hari ini adalah pengumuman kuota sekolah SNBP 2024. Simak di sini untuk penjelasan lengkap terkait link, alur pendaftaran dan jadwalnya!. /Tangkap layar instagram.com/@_snpmbbppp

BERITA DIY - Tepat pada hari ini Kamis, 28 Desember 2023 kuota sekolah SNBP akan diumumkan. Untuk para siswa yang ingin melanjutkan ke Perguruan Tinggi Negeri bisa mulai mengecek terkait jumlah kuotanya nih. Simak di sini untuk link, cara cek dan info pendaftarannya ya!. 

Bagi yang belum paham tentang apa itu SNBP, maka jawabannya SNBP adalah singkatan dari Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi. Seleksi ini dilakukan untuk tahap pertama para siswa bisa masuk ke PTN yang diinginkan berdasarkan prestasi yang dimiliki. 

Namun yang menjadi catatan disini adalah, dalam SNBP ini terbatas untuk jumlah kuota tertentu. Oleh karenanya, pada hari ini kuota SNBP 2024 akan diumumkan. Kuota SNBP 2024 ini ditetapkan berdasar pada akreditasi sekolah dan jumlah siswa di tiap sekolah. 

Tujuan adanya kuota dari SNBP 2024 ini adalah bahwa jumlah kuota digunakan untuk membatasi jumlah siswa yang dapat mendaftar PTN lewat jalur SNBP dari tiap-tiap sekolah. 

Baca Juga: Cara Sanggah Kuota Sekolah SNBP 2024 di Link referensi.data.kemdikbud.go.id dan Mekanisme Perbaikan Data

Bisa dikatakan bahwa kuota SNBP ini sifatnya terbatas dan hanya untuk siswa-siswa terpilih yang nantinya bisa berjuang masuk ke PTN lewat jalur ini. 

Waktu pengumuman kuota sekolah SNBP 2024 ini dipublikasikan di akun instagram resmi SNBP di @_snpmbbppp. Pengumuman ini akan dilaksanakan hari ini Kamis, 28 Desember 2023. 

Dikatakan juga, setelah adanya pengumuman kuota SNBP 2024 ini, masing-masing sekolah masih memiliki waktu untuk mengajukan hak sanggah. 

Bagi yang masih bingung tentang bagaimana cek kuota sekolah SNBP 2024, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini ya! 

Baca Juga: Link Cek Pengumuman Kuota Sekolah SNBP 2024 di SNPMB BPPP Lengkap Cara Sanggah Kuota

Cara Cek Kuota Sekolah SNBP 2024 

Bagi para siswa ataupun staf sekolah bisa mengecek secara mandiri untuk kuota SNBP 2024 ini. Pengecekan ini terkait tentang jumlah kuota siswa yang bisa mendaftarkan diri dalam SNBP 2024 dari sekolah masing-masing. 

Pengecekan ini pun cukup mudah, yaitu dengan cara online, lewat laman atau website resmi SNPMB BPPP Kemendikbud. 

Adapun langkah-langkah untuk mengecek kuota sekolah SNBP 2024 ini adalah sebagai berikut : 

  • Buka website resmi SNPMB. Para siswa, guru, atau staf bisa mengaksesnya di snpmb.bppp.kemdikbud.go.id. 
  • Setelah muncul tampilan web, maka hal yang dilakukan selanjutnya adalah pilih menu tiga garis yang ada di bagian kiri website 
  • Setelah itu klik opsi “Kuota Sekolah”. 
  • Para siswa, guru, atau staf sekolah bisa mencari sekolah berdasarkan lokasi atau NPSN sekolah masing-masing. 
  • Jika menggunakan NPSN, maka yang dimasukkan adalah nomor sekolah. Setelah sudah dimasukkan di kolom yang tersedia, maka klik opsi “Cari”. 
  • Bagi yang menggunakan lokasi sekolah, maka klik provinsi setelah itu pilih kabupaten, kota domisili. Jika sudah dimasukkan, maka klik “cari” 
  • Nantinya tampilan web tersebut akan menampilkan hasil dari apa yang ditulis. Akan tersedia jumlah kuota  SNBP 2024. 

Link untuk cek kuota sekolah SNBP 2024 :>>> KLIK DI SINI <<<  

Itulah cara untuk mengecek jumlah kuota sekolah SNBP 2024. Cukup mudah bukan? Oleh karenanya, cek kuota SNBP 2024 ini bisa dilakukan secara mandiri. 

Baca Juga: Aturan Baru SNPMB 2024: Lolos SNBP Tak Bisa Daftar SNBT dan Jalur Mandiri, Bisa Pilih 4 Prodi Program Studi

Sistem Penetapan Kuota Sekolah SNBP 2024 

Penetapan kuota SNBP 2024 ini dilakukan bukan secara asal-asalan atau secara acak. Melainkan, penetapan kuota ini berdasarkan dengan akreditasi sekolah masing-masing. Berikut ini adalah rincian kuota sekolah SNBP 2024 berdasarkan akreditasi sekolah masing-masing : 

  • Sekolah yang memiliki akreditasi A : Kuota SNBP 2024 untuk sekolah yang terakreditasi A adalah 40 persen siswa terbaik. 
  • Sekolah terakreditasi B : Kuota SNBP 2024 untuk sekolah yang memiliki akreditasi B adalah 25 persen siswa terbaik 
  • Sekolah akreditasi C : Untuk sekolah yang memiliki akreditasi C jumlah kuota SNBP 2024 ini sejumlah 5 persen dari siswa terbaik. 

Baca Juga: Kapan SNPMB 2024 Dibuka bagi Siswa Kelas 12 Lengkap Jadwal SNBP dan SNBT 2024 dari UNJ

Syarat Siswa Peserta SNBP 2024 

Bagi para siswa juga terdapat beberapa persyaratan untuk bisa mendapatkan kesempatan SNBP 2024 mendatang. Adapun persyaratan tersebut adalah : 

  • Siswa SMA/SMK/MA kelas terakhir atau setara dengan kelas XII pada tahun 2024 yang memiliki prestasi unggul 
  • Warga Negara Indonesia (WNI) dan memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK). 
  • Siswa harus memiliki NISN dan NISN tersebut harus terdaftar di PDSS. 
  • Persyaratan selanjutnya adalah siswa harus memiliki nilai rapor yang telah diisikan di PDSS. 
  • Siswa wajib mengunggah portofolio bagi siswa yang memilih program studi di bidang seni dan olahraga 
  • Persyaratan selanjutnya adalah siswa harus memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi. 
  • Persyaratan terakhir adalah siswa memiliki prestasi akademik dan memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing PTN. 

Itulah untuk persyaratan bagi siswa yang berkesempatan masuk dalam SNBP 2024 mendatang. 

Baca Juga: Kuota Sekolah SNBP 2024 Berapa Persen? Ini Link Cek Kuota dan 4 Syarat Siswa Kelas 12 Bisa Ikut SNBP 2024

Jadwal dan Alur Pendaftaran SNBP 2024 

Simak di bawah ini untuk alur pendaftaran dan jadwal dari SNBP 2024. Adapun rincian jadwalnya adalah sebagai berikut : 

Alur Pendaftaran SNBP 2024 : 

  • Pengumuman kuota yang telah disesuaikan dengan akreditasi dan jumlah siswa di tiap-tiap sekolah 
  • Registrasi akun SNPB sekolah 
  • Registrasi akun SNBP siswa 
  • Pemeringkatan siswa dengan berdasar akreditasi dan jumlah kuota setiap sekolah. 
  • Pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). 
  • Pendaftaran SNBP oleh siswa. 
  • Setelah mendaftar SNPB siswa memilih program studi yang diinginkan 
  • Siswa yang memilih bidang seni dan olahraga wajib mengunggah portofolio. 
  • Pelaksanaan seleksi jalur SNBP 2024 
  • Setelah seleksi dilaksanakan, maka akan ada pengumuman hasil seleksi SNBP 
  • Bagi siswa yang lolos seleksi SNBP 2024, maka diharuskan untuk daftar ulang di PTN terpilih. 

Untuk jadwal pelaksanaan SNBP 2024 ini adalah sebagai berikut : 

  • Pengumuman kuota sekolah SNBP 2024 : 28 Desember 2023 
  • Masa sanggah kuota sekolah : 28 Desember 2023 - 17 Januari 2024 
  • Registrasi Akun SNPMB Sekolah : 8 Januari - 8 Februari 2024 
  • Registrasi Akun SNPMB Siswa : 8 Januari - 15 Februari 2024 
  • Pengisian PDSS : 9 Januari - 9 Februari 2024 
  • Pendaftaran SNBP : 14 - 28 Februari 2024 
  • Pengumuman hasil seleksi SNBP 2024 : 26 Maret 2024 

Demikianlah penjelasan terkait link untuk mengetahui kuota sekolah SNBP 2024, jadwal, alur dan persyaratan siswa dalam seleksi tersebut. Untuk para siswa jangan lupa catat tanggal pentingnya supaya tidak ketinggalan informasi pentingnya!. *** Hayyu Shafa 

Editor: Bagus Aryo Wicaksono

Tags

Terkini

Terpopuler