Profil dan Total Kekayaan Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari yang Terjaring OTT KPK

30 Agustus 2021, 10:50 WIB
Profil dan total kekayaan Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari. /probolinggokab.go.id

BERITA DIY - Berikut ini profil dan total kekayaan Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari yang terjaring OTT KPK. Tantri merupakan istri dari Bupati Probolinggo sebelumnya, Hasan Aminuddin.

Bupati Probolinggo Tantri mulai menjabat 20 Februari 2013. Tahun ini merupakan periode kedua Tantri menjabat Bupati Probolinggo.

Tantri sebelum menjadi Bupati Probolinggo diusung PDIP, NasDem, Golkar, PPP, dan Gerindra.

Baca Juga: Pegawai KPK yang Tidak Lolos Tes Wawasan Kebangsaan Justru Memimpin OTT Bupati Nganjuk

Bupati Probolinggo Tantri merupakan kelahiran 1983. Ia lahir di Ponorogo, Jawa Timur.

Ia pernah menempuh pendidikan di SMA 2 Ponorogo pada 2001. Sebelum menjabat Bupati Probolinggo, Tantri pernah menjadi Staf BPD Jawa Timur pada 2004-2008.
 
Bupati Probolinggo Tantri memiliki total kekayaan Rp 10.019.266.906. Data tersebut diambil dari Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN) KPK.

Baca Juga: Profil Budhi Sarwono, Bupati Banjarnegara yang Tersandung Dugaan Korupsi hingga Rumahnya Digeledah KPK

Berikut rincian harta kekayaan Bupati Probolinggo Tantri:

1. 10 tanah dan bangunan di Probolinggo senilai Rp 2,163 miiar.

2. Sebuah mobil Nissan Juke 2011 senilai Rp100 juta.

Baca Juga: Abdee 'Slank' Jadi Komisaris Telkom, Warganet: Ini Alasan Slank Diam Atas Pelemahan KPK?

3. Harta bergerak lainnya senilai Rp 797.165.100.

4. Surat berharga senilai Rp 4,5 miliar.

5. Serta kas senilai Rp2.459.101.806.

Baca Juga: Profil Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron, Jadi Sorotan Usai Tampil di Mata Najwa

Meski begitu, disebutkan Bupati Probolinggo Tantri tidak tercatat memiliki utang.

Demikian profil dan kekayaan Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari yang di-OTT KPK, Senin 30 Agustus 2021. Meski begitu, KPK belum mengumumkan status Tantri dalam operasi ini.***

Editor: F Akbar

Tags

Terkini

Terpopuler