Gampang! Berikut Ini Cara Mencairkan Saldo JHT, Langsung Cair Cuma Pakai Aplikasi Ini

22 Juli 2023, 18:20 WIB
Ilustrasi - Simak penjelasan mengenai cara cek dan klaim saldo JHT online BPJS Ketenagakerjaan 2023, mudah dan cukup pakai handphone HP. /Instagram.com/@bpjs.ketenagakerjaan

BERITA DIY – Simak cara mencairkan saldo JHT dengan mudah berikut ini. Langsung cair cuma pakai aplikasi ini.

Hanya bermodal HP, Anda bisa mengecek saldo dan mencairkan uang Jaminan Hari Tua (JHT) dengan mudah.

Untuk diketahui JHT merupakan program dari BPJS Ketenagakerjaan guna menjamin pesertanya memperoleh uang tunai saat memasuki masa pensiun sebagai jaminan masa tua.

Tidak hanya ketika pensiun, JHT juga bisa dicairkan saat pesertanya mengalami cacat total, mengundurkan diri/PHK, meninggal dunia dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Pinjaman BPJS Ketenagakerjaan 30 Menit Cair Rp 25 Juta, Cukup Pakai KTP Tanpa Jaminan Login di JMO Jamsostek

Dana pensiun sendiri JHT sendiri biasanya diambil dari hasil investasi dan iuran yang dibayarkan setiap bulan saat pesertanya masih terdaftar sebagai pekerja aktif.

Berikut Cara mencairkan JHT 2023:

1. Download aplikasi JMO di Google Play Store.

2. Buat akun sesuai identitas peserta BPJS Ketenagakerjaan.

3. Pilih menu 'Jaminan Hari Tua'.

4. Pilih menu 'Klaim JHT'.

5. Tekan tombol ‘Selanjutnya’, ketika BPJS Ketenagakerjaan yang anda miliki telah memberikan tiga centang hijau pada informasi persyaratan pengajuan klaim.

Baca Juga: Siapkan KTP, Ini Syarat dan Ketentuan Pinjaman Dana di BP Jamsostek Cair Rp 25 Juta Tanpa Jaminan Berapa Bunga

6. Anda dapat memilih salah satu alasan pengajuan pencairan klaim dan Anda dapat menekan lagi 'Selanjutnya'.

7. Jika data kepesertaan yang muncul di layar hp sudah benar, maka Anda dapat lanjut tekan 'Sudah'.

8. Anda dapat melakukan swafoto dengan menekan 'Ambil Gambar' sesuai ketentuan yang diinformasikan BPJS Ketenagakerjaan.

9. Anda dapat melengkapi data berupa NPWP dan rekening bank yang aktif untuk pencairan. Jika sudah, tekan 'Selanjutnya'.

10. Secara langsung BPJS Ketenagakerjaan akan menampilkan rincian saldo JHT yang dapat diklaim, lalu tekan 'Selanjutnya'.

11. Anda dapat memeriksa kembali seluruh data yang muncul. Jika semua data sudah benar, Anda dapat melanjutkan dengan menekan 'Konfirmasi'.

Baca Juga: Cara Klaim JHT Online Lapak Asik, Tak Perlu ke Kantor BPJS Ketenagakerjaan, Penuhi Syarat Ini Agar Uang Cair

12. Pengajuan klaim JHT berhasil. Peserta hanya perlu menunggu pembayaran masuk ke rekening bank yang telah diberikan.

13. Jika Anda ingin memeriksa pengajuan klaim, apakah sudah diproses atau belum, Anda data melihat di menu 'Tracking Klaim'.

Demikian informasi mengenai cara mencairkan saldo JHT dengan mudah berikut ini. Langsung cair cuma pakai aplikasi JMO.***

Editor: Bagus Aryo Wicaksono

Tags

Terkini

Terpopuler