Mulai Bansos Hingga Kuota Internet Gratis, Ini Daftar 5 Bantuan Pemerintah yang Cair Oktober 2020

- 15 Oktober 2020, 20:43 WIB
Ilustrasi: Bantuan Rp 2,4 juta.
Ilustrasi: Bantuan Rp 2,4 juta. /PIXABAY/EmAji/

BERITA DIY – Selama masa pandemi Covid-19 yang pertama kali diumumkan masuk ke Indonesia Maret sampai saat sekarang ini, banyak masyarakat yang terdampak perekonomiannya.

Pemerintah bersama kementeriannya menyalurkan beberapa bantuan untuk meringankan beban ekonomi masyarakat mulai Bantuan Langsung Tunai (BLT) UMKM hingga Bantuan Kuota Internet.

Bantuan tersebut sudah berlangsung sejak awal pandemi Covid-19, hingga Desember mendatang. Bahkan rencanya beberapa bantuan yang akan diperpanjang pemerintah hingga tahun 2021.

Baca Juga: Catat! Ini Jadwal BLT Subsidi Gaji BPJS Termin 2 Cair ke BRI, BNI, BCA, dan Mandiri: Cek di Sini

Berbagai bantuan tersebut juga sudah diterima masyarakat yang membutuhkan, meskipun belum semua terealisasi dengan sempurna.

Dilansir dari berbagai sumber ada beberapa bantuan yang dikabarkan dicairkan pada bulan Oktober 2020, diantaranya :

1. Banpres UMKM Rp2,4 Juta

Pemerintah melalui Kementerian Koperasi dan UMKM terus melakukan pencairan BLT bagi pelaku usaha Mikro kecil dan menengah yang dikabarkan akan menyasar 12 juta UMKM.

Pendaftaran masih dibuka dengan cara daftar langsung dengan mendatangi Kantor Dinas Koperasi terdekat dimana anda tinggal.

Baca Juga: Syarat dan Cara Dapat Banpres Produktif UMKM Rp 2,4 Juta, Lengkapi Berkas dan Datang ke Kantor ini

2. Subsidi Gaji BPJS Rp600 Ribu Tahap 5

Kementerian Ketenergakerjaan memastikan subsidi gaji Rp 600 ribu tahap 5 bagi pekerja yang bergaji di bawah 5 juta bisa dicairkan bulan ini.

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan kepada para pekerja untuk bersabar karena proses pencairan dilakukan secara bertahap.

Ia menegaskan jika pihaknya akan mencairkan dana BLT BPJS Ketenagakerjaan Rp600 ribu gelombang 2 setelah gelombang 1 selesai.

Baca Juga: Waktunya Cek Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini Untuk Referensi Makanan Hingga Kecantikan

3. Subsidi Kuota Internet Gratis

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdnikbud) memberikan bantuan kuota gratis bagi pelajar, guru, mahasiswa, dan dosen untuk mendukung pembelajaran jarak jauh secara daring.

Bantuan subsidi kuota internet gratis dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) hingga 50 GB masih bisa didapatkan hingga bulan Oktober 2020 ini.

Bulan ini, bantuan subsidi kuota internet gratis akan cair sebanyak dua kali, yakni pada tanggal 22-24 Oktober 2020 dan pada 28-30 Oktober 2020.

Baca Juga: ShopeePay Day Digelar 15 Oktober Hadirkan Solusi Belanja Hemat Sambut Shopee 11.11 Big Sale

Baca Juga: Tips dan Itinerary Road Trip Seru Yogyakarta – Solo – Semarang di Tengah Pandemi

4. Bantuan Sosial Beras (BSB)

Pemerintah melalui Kementerian Sosial juga meluncurkan program Bantuan Sosial beras (BSB) sebanyak 15 kg per bulan bagi 10 juta keluarga program keluarga harapan (PKH).

Syarat agar bisa menerima bansos beras ini yakni harus terdaftar dalam Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH). Berdasarkan data Kemensos, akan ada 10 juta warga yang menerima bansos ini.

5. Subsidi dan Token Listrik Gratis

Pemerintah memberikan berbagai keringanan pada masa pandemi Covid-19, termasuk beban listrik kelompok pelanggan yang ditentukan.

Pada Kamis, 1 Oktober 2020, subsidi dan token listrik gratis bulan Oktober 2020 sudah bisa kembali diklaim.

Bantuan token listrik gratis ini diberikan ke pelanggan dengan daya 400 VA dan diskon 50 persen untuk daya 900 VA.

Subsidi listrik diberikan untuk pelanggan rumah tangga, serta usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).***

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x