Cara Cek Saldo PKH Lewat HP Android Pakai Nama KTP di DTKS Online Daftar Penerima Bansos Kemensos 2024

- 18 April 2024, 13:51 WIB
Cara cek saldo PKH lewat HP Android pakai nama KTP di DTKS online cekbansos.kemensos.go.id daftar penerima bansos Kemensos 2024.
Cara cek saldo PKH lewat HP Android pakai nama KTP di DTKS online cekbansos.kemensos.go.id daftar penerima bansos Kemensos 2024. /Tangkap layar indonesiabaik.id

BERITA DIY - Simak cara cek saldo PKH lewat HP Android pakai nama KTP di DTKS online cekbansos.kemensos.go.id daftar penerima bansos Kemensos 2024.

Bansos PKH merupakan program bantuan pemerintah berupa uang tunai untuk membantu keluarga kurang mampu yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Dalam setahun, bansos PKH cair empat kali yakni di triwulan pertama hingga keempat pada bulan Januari, April, Juli, Oktober.

Alhasil, ada saldo PKH yang bisa dicek pada bulan April 2024 ini, bagi penerima bansos Kemensos yang terdata di DTKS resmi.

Baca Juga: BLT BPNT April 2024 Kapan Cair Tanggal Berapa? Cek Bansos Sembako Login DTKS Pakai NIK KTP

Cara cek saldo PKH lewat HP Android

Untuk mengecek saldo PKH, Anda dapat melakukannya melalui HP Android Anda dengan langkah-langkah berikut:

  1. Buka browser dan masuk ke situs resmi Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.
  2. Isi alamat sesuai dengan KTP.
  3. Input nama lengkap sesuai KTP dan pastikan penulisannya benar.
  4. Masukkan kode captcha pada kotak yang disediakan.
  5. Klik tombol ‘Cari Data’ dan tunggu beberapa saat, hasil pencarian bakal langsung ditampilkan di layar.

Cara daftar DTKS online lewat HP di Cek Bansos APK

Berikut adalah cara mendaftar DTKS secara online melalui HP Anda:

1. Unduh aplikasi Cek Bansos di Play Store pada ponsel Anda.

2. Buat akun baru dengan memasukkan data seperti Nomor KK, KTP, dan nama sesuai KK serta KTP.

Baca Juga: Cek Bansos PKH Login DTKS dtks.kemensos.go.id Pakai NIK KTP Sendiri yang Masih Error

3. Unggah foto KTP dan swafoto dengan memegang KTP.

4. Setelah verifikasi email, buka aplikasi dan klik “Daftar Usulan”.

5. Masukkan data yang diperlukan.

Sebelum melanjutkan ke proses pendaftaran DTKS, Anda harus memastikan apabila Anda telah memenuhi kriteria yang telah diatur dalam Permensos nomor 3 tahun 2021 tentang Pengelolaan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial.

Syarat-syarat penerima bansos PKH 2024

Berikut adalah syarat-syarat yang harus dipenuhi untuk menjadi penerima bansos Kemensos tahun 2024:

1. Warga Negara Indonesia (WNI), dapat diidentifikasi melalui e-KTP.

2. Terdaftar sebagai keluarga yang memerlukan bantuan di kelurahan setempat.

3. Bukan anggota dari ASN, TNI, atau Polri.

Baca Juga: Cara Mencairkan Uang Saldo BLT BPNT 2024 di Agen BRILink untuk Kartu ATM Rekening BRI

4. Belum menerima bantuan lain seperti BLT UMKM, BLT subsidi gaji, dan Kartu Prakerja.

Demikianlah cara cek saldo PKH lewat HP Android pakai nama KTP di DTKS online cekbansos.kemensos.go.id daftar penerima bansos Kemensos 2024.***

Editor: Arfrian Rahmanta

Sumber: PKH


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah