Bansos PKH Tahap 3 2023 Kapan Cair? Cek Penerima di cekbansos.kemensos.go.id dan Ambil BLT Lewat Kantor Pos

- 26 Juli 2023, 16:15 WIB
Ilustrasi. Bansos PKH tahap 3 2023 kapan cair, cek penerima di laman cekbansos.kemensos.go.id dan ambil BLT lewat kantor Pos Indonesia.
Ilustrasi. Bansos PKH tahap 3 2023 kapan cair, cek penerima di laman cekbansos.kemensos.go.id dan ambil BLT lewat kantor Pos Indonesia. /Instagram.com/@kemnaker

BERITA DIY - Simak info bantuan sosial (bansos) PKH tahap 3 2023 kapan cair, cek penerima di laman cekbansos.kemensos.go.id, dan ambil bantuan uang tunai (BLT) lewat kantor Pos Indonesia.

Program bansos PKH mulai bulan Juli 2023 ini telah memasuki penyaluran tahap 3. PKH tahap 3 sendiri memiliki jadwal yaitu periode bulan Juli, Agustus, hingga September.

Pada tahap 3 tersebut BLT dari PKH juga cair salah satunya lewat kantor Pos Indonesia. Masyarakat pun bisa ambil BLT tersebut langsung di kantor Pos Indonesia bagi yang telah menerima undangan.

Selain melalui undangan, masyarakat bisa terima BLT dengan mekanisme penyaluran lain dari kantor Pos Indonesia sebagai berikut:

- Penyaluran oleh Pos Indonesia yang dibantu perangkat desa seperti RT, RW, hingga kelurahan dalam penyaluran bansos PKH.

- Petugas kantor Pos mendatangi langsung penerima bansos secara langsung untuk memberikan BLT PKH.

Baca Juga: Bansos PKH Tahap 3 2023 per Wilayah Disalurkan Tanggal Berapa, Cair Lewat Kantor Pos Kapan? Link Cek Penerima

Nominal Uang Bantuan PKH 2023

Dalam bansos PKH terdapat tujuh komponen dengan nominal uang bantuan atau BLT yang berbeda-beda yaitu:

1. Anak SD sederajat: Rp900 ribu atau Rp225 ribu per tahap.
2. Anak SMP sederajat: Rp1,5 juta atau Rp375 ribu per tahap.
3. Anak SMA sederajat: Rp2 juta atau Rp500 ribu per tahap.
4. Ibu hamil: Rp3 juta atau Rp750 ribu per tahap.
5. Balita atau anak usia dini: Rp3 juta atau Rp750 ribu per tahap.
6. Disabilitas mendapatkan Rp2,4 juta atau Rp600 ribu per tahap.
7. Lansia mendapatkan Rp2,4 juta atau Rp600 ribu per tahap.

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah