Harga Franchise Ekspedisi 2023: J&T, Sicepat, Wahana hingga Lion Parcel

- 10 Juni 2023, 12:39 WIB
Ilustrasi - Harga franchise ekspedisi 2023, mulai dari J&T, Sicepat, Wahana hingga Lion Parcel lengkap dengan syaratnya.
Ilustrasi - Harga franchise ekspedisi 2023, mulai dari J&T, Sicepat, Wahana hingga Lion Parcel lengkap dengan syaratnya. /PIXABAY/ha11ok

BERITA DIY - Simak harga franchise ekspedisi 2023, mulai dari J&T, Sicepat, Wahana hingga Lion Parcel lengkap dengan syaratnya.

Franchise ekspedisi saat ini sangat menarik untuk dimiliki. Sebab, belanja online sudah menjadi kebiasaan baru banyak masyarakat.

Belanja online ini tentu membuka peluang bagi jasa pengiriman barang atau ekspedisi sebagai penghubung antara pembeli dan penjual. 

Kabar baiknya, sejumlah perusahaan ekspedisi membuka peluang kemitraan atau franchise. Harga modal awalnya mulai dari Rp 3 juta.

Baca Juga: Harga Franchise WeDrink, Estimasi Keuntungan yang Bisa Didapatkan dan Proposal Bisnis di SINI

Berikut harga franchise ekspedisi 2023, mulai dari J&T, Sicepat, Wahana hingga Lion Parcel lengkap dengan syaratnya.

1. Franchise J&T 

Harga franchise J&T membutuhkan modal antara Rp 15 juta hingga Rp 20 juta. Pendaftaran bisa dilakukan dengan mengakses website resmi J&T, yaitu jet.co.id.

Adapun cara daftar keganenan J&T bisa dilakukan dengan mendatangi kantor cabang J&T tingkat provinsi. Sebab akan disesuaikan dengan kebutuhan J&T.

Syarat yang dibutuhkan franchise J&T antara lain fotokopi KTP, NPWP, foto berwarna 4 x 6 sebanyak 3 lembar; mengisi formulir pendaftaran keagenan; SKDU atau dokumen pembayaran IMB terakhir kali; karyawan dengan kemampuan mengoperasikan komputer.

Baca Juga: Daftar Franchise Minuman Kekinian dengan Modal di Bawah Rp 5 Juta, Apa Saja? Ini yang Lagi Viral

Adapun peralatan yang dibutuhkan setidaknya komputer dan printer, timbangan digital, meja dan kursi untuk pelanggan, lokasi harus bisa diakses roda 4 dan punya lahan parkir.

2. Franchise Sicepat

Harga franchise Sicepat mulai Rp 5 juta hingga Rp 15 juta. Modal tersebut sebagian menjadi perlengkapan outlet, seperti neon box, seragam karyawan dan lainnya.

Syarat untuk franchise ekspedisi SiCepat terbilang mudah. Di antaranya punya nomor HP aktif, alamat e-mail untuk verifikasi, KTP, dan mengisi formulir pendaftaran secara lengkap. 

Cara daftar franchise ekspedisi SiCepat bisa dilakukan secara online bahkan menggunakan HP di link sicepat.com, klik "Gabung Sekarang" dan isi formulir yang tersedia.

Selain online, daftar franchise ekspedisi SiCepat juga bisa dilakukan offline dengan mendatangi kantor cabang SiCepat di kota Anda.

Baca Juga: Franchise Bebek H Slamet Yogyakarta Butuh Modal Investasi Berapa? Ini Harga Potensi Keuntungannya

3. Franchise Wahana

Wahana juga membuka franchise atau peluang kerja sama kemitraan. Harga modal franchise Wahana mulai Rp 3,8 juta.

Adapun syarat yang diperlukan adalah lokasi usaha berupa bangunan permanen, tersedia lahan parkir minimal cukup 1 mobil, jalan bisa dilewati mobil, membayar biaya keagenan.

Nah perlengkapan yang harus tersedia antara lain komputer/tablet/smartphone, printer, timbangan, meteran, internet, dan CCTV.

Pendaftaran franchise Wahana bisa dilakukan secara online dengan mengisi formulir di link wahana.com/agen.

4. Franchise Lion Parcel

Harga franchise Lion Parcel hanya Rp 3 juta. Adapun Rp 500 ribu akan menjadi modal awal dan sisanya akan dialokasikan dalam bentuk branding tools.

Baca Juga: Modal Franchise Indomaret, Bagaimana Cara Daftar?

Pendaftaran franchise Lion Parcel bisa dilakukan secara online dengan mengisi formulir di link lionparcel.com.

Syarat yang diperlukan untuk franchise Lion Parcel di antaranya fotokopi KTP, NPWP, KK, titik koordinat/foto lokasi, foto halaman depan buku tabungan (tertera nama & nomor rekening).

Syarat alat yang perlu disediakan yaitu komputer atau laptop, timbangan minimal 60 kg, Thermal Printer, internet, fasilitas komunikasi telepon, meteran dan CCTV di area penerimaan barang.

Itulah harga franchise ekspedisi 2023, mulai dari J&T, Sicepat, Wahana hingga Lion Parcel lengkap dengan syaratnya.***

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x