Uang Rp200 Ribu BLT BPNT Sudah Cair Mei 2023, Kapan Pencairan Bansos PKH Tahap 2?

- 2 Mei 2023, 09:40 WIB
BLT BPNT sudah cair April-Mei 2023 di sejumlah Kantor Pos di Indonesia, tanggal pencairan bansos PKH tahap 2 mulai 1 Mei 2023 di ATM BRI BNI Mandiri dan BTN.
BLT BPNT sudah cair April-Mei 2023 di sejumlah Kantor Pos di Indonesia, tanggal pencairan bansos PKH tahap 2 mulai 1 Mei 2023 di ATM BRI BNI Mandiri dan BTN. /Tangkap layar Facebook.com/Uncu Eva

BERITA DIY - Terkonfirmasi BLT BPNT sudah cair Mei 2023 di sejumlah wilayah di Indonesia, kapan pencairan bansos PKH tahap 2?

BLT BPNT adalah bantuan sosial (bansos) Kemensos yang cair tiap bulan dengan nominal Rp200.000 per bulan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

BLT BPNT langsung cair di Kantor Pos atau disalurkan lewat kurir Kantor Pos ke alamat KPM penerima bansos Kemensos (Kementerian Sosial).

 

Untuk mencairkan BLT BPNT atau PKH di Kantor Pos atau melalui kurirnya, para KPM wajib siapkan KTP asli dan Kartu Keluarga (KK) fotokopi.

Baca Juga: 3 Pemilik KTP Upah 20 Ribuan Sehari Ini Masuk Kriteria Penerima BLT 1,2 Juta Cek Bansos Mei 2023

Sementara, bagi penerima BLT BPNT yang sebelumnya menerima PKH (Program Keluarga Harapan) dan mendapatkan kartu rekening kolektif juga bisa cairkan di mesin ATM bank BRI, Mandiri, BNI, atau BTN.

Artinya, skema pencairan BLT BPNT ada dua yakni lewat Kantor Pos di domisili dan melalui kartu ATM bank BUMN yang telah terdata di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial).

Untuk nominal pencairan BLT BPNT tiap wilayah berbeda, oleh karena itu bansos ini cair tidak serentak. Ada yang cair tiap bulan, ada yang cair tiap dua bulan Rp400.000 dan ada yang cair per tiga bulan Rp600.000 sekaligus.

 

Biasanya, pencairan BLT BPNT per tiga bulan akan dibarengi dengan penyaluran PKH. Ada satu NIK KTP penerima BLT BPNT sekaligus PKH ada juga yang tidak.

Baca Juga: Dihubungi Kantor Pos? Ciri-ciri Dapat Bansos PKH dan BLT BPNT Langsung Cair April 2023

Ada 3 pemilik NIK KTP yang bisa mendapatkan BLT BPNT dan PKH sekaligus serta bansos Kemensos lainnya, antara lain:

- KK dengan KTP kepala keluarga kehilangan mata pencaharian;

- KK dengan KTP anggota keluarga rentan sakit menahun atau kronis;

- KK dengan KTP anggota rumah tangga tunggal lansia ataupun penyandang disabilitas.

 

Dihimpun dari data grup Facebook 'INFO PKH dan BPNT CAIR 2023' sejumlah wilayah yang BLT BPNT sudah cair April-Mei 2023 adalah Provinsi Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, DKI Jakarta, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, Sumatra Selatan, Sumatra Utara, Bali, NTT-NTB, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Maluku, Papua Jayapura.

Baca Juga: Syarat Bansos Sembako Rp200.000 Cair di Kantor Pos, Cara Cek Penerima BLT BPNT Mei 2023

Lalu, kapan pencairan PKH tahap 2 tahun 2023?

Diketahui, pencairan PKH tahap 2 yakni pada periode April, Mei dan Juni 2023. Pada umumnya, pencairan PKH 2023 lewat kartu ATM bank BRI, BNI, Mandiri, BTN dan BSI (khusus masyarakat Aceh).

Namun, bagi wilayah 3T (tertinggal, terdepan dan terluar) uang PKH dapat diambil secara kolektif di Kantor Pos domisili dengan syarat: surat izin pencairan kolektif bertanda-tangan per penerima, KTP dan KK.

 

Dilansir dari grup Facebook 'INFO PKH dan BPNT CAIR 2023', pencairan PKH tahap 2 tahun 2023 sudah cair tanggal 1 Mei 2023 tiap KPM yang bisa dicairkan di ATM.

Untuk mengetahui info cek bansos Kemensos PKH dan BLT BPNT 2023 bisa melalui laman cekbansos.kemensos.go.id nanti akan ada data periode pencairan BLT bansos dari pemerintah.

Baca Juga: Dana BLT Cair hingga Rp 4 Juta, Kapan Pencairan Bansos PKH Tahap 2 Usai Lebaran 2023?

Demikian info BLT BPNT sudah cair April-Mei 2023 di sejumlah Kantor Pos di Indonesia, tanggal pencairan bansos PKH tahap 2 mulai 1 Mei 2023 di ATM BRI BNI Mandiri dan BTN.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah