Wajib Tahu! Peserta Lolos Kartu Prakerja Gelombang 48 2023 Lakukan Ini Sebelum Saldo Pelatihan Hangus

- 28 Februari 2023, 10:16 WIB
Peserta lolos Kartu Prakerja gelombang 48 2023 wajib tahu, lakukan ini sebelum saldo pelatihan dan insentif hangus agar tidak dinonaktifkan.
Peserta lolos Kartu Prakerja gelombang 48 2023 wajib tahu, lakukan ini sebelum saldo pelatihan dan insentif hangus agar tidak dinonaktifkan. /Tangkap layar prakerja.go.id

BERITA DIY - Berikut informasi peserta lolos Kartu Prakerja gelombang 48 2023 wajib tahu, lakukan ini sebelum saldo pelatihan dan insentif hangus dan agar tidak dinonaktifkan.

Peserta Kartu Prakerja gelombang 48 yang sudah dinyatakan lolos melalui akun dashboard www.prakerja.go.id.

Setelah dinyatakan lolos Kartu Prakerja gelombang 48 2023 Anda perlu perhatikan beberapa hal agar insentif cair.

Adapun proses pencairan insentif Kartu Prakerja gelombang 48 2023 ini Anda perlu membeli pelatihan melalui saldo yang diberikan dari Kartu Prakerja.

Baca Juga: Resmi! Pendaftaran Kartu Prakerja di Dashboard Masih Bisa, Gelombang 49 Kapan Dibuka? Ini Cara Daftarnya

Total akan ada insentif sebesar Rp4,2 juta dari Kartu Prakerja gelombang 48 2023 ini untuk setiap peserta lolos.

Ketika dinyatakan lolos Anda perli login dashboard www.prakerja.go.id untuk menonton 3 video awal dan mendapatkan nomor Kartu Prakerja.

Nomor Kartu Prakerja ini jangan sampai hilang karena untuk membeli pelatihan atau mencairkan saldo pertama yaitu pelatihan Kartu Prakerja.

Perlu diingat, peserta Kartu Prakerja hanya diberikan waktu 15 hari untuk membeli pelatihan pertama sejak pengumuman.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 49 Dibuka Kapan? Ini Syarat dan Solusi KTP Gagal Daftar

Jika melewati batas 15 hari tersebut, maka peserta yang sudah lolos Kartu Prakerja akan di-nonaktifkan dan kepesertaan dicabut.

Untuk itu jika pengumuman Kartu Prakerja gelombang 48 sudah rilis 22 Februari 2023 maka hari terakhir beli pelatihan ialag Sabtu, 11 Maret 2023.

Berikut adalah langkah-langkah untuk beli pelatihan Kartu Prakerja:

1. Login ke dashboard akun Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id

2. Klik "Cari Pelatihan" pada dashboard

3. Pilih pelatihan Kartu Prakerja yang diminati, silahkan cari pelatihan dengan menuliskan jenis pelatihan yang ingin dicari di kolom "Search"

Baca Juga: Kartu Prakerja 2023 Masuk Tahap Klaim Pelatihan dan Insentif Rp3,5 Juta, Ini Cara Cek Pengumuman Gelombang 48

 

4. Setelah menemukan pelatihan yang diminati, segera klik judul pelatihan tersebut

5. Baca terlebih dahulu deskripsi pelatihan guna memastikan pelatihan tersebut memang sesuai dengan minat atau kebutuhan peserta

6. Klik "Beli Pelatihan"

7. Pilih Platform Digital yang akan digunakan untuk membeli pelatihan.

Berikut ini cara menggunakan fitur rekomendasi pelatihan:

1. Buka dashboard akun Prakerja.

2. Klik Rekomendasi pelatihan, lalu muncul beberapa Digital Platform pada satu tampilan layar.

Sebagai contoh, Anda mencari pelatihan tentang Membuat Aneka Kreasi Sambal bagi Juru Masak.

 

3. Kemudian, akan muncul platform rekomendasi seperti Tokopedia, Bukalapak, Karier.mu, Pintaria, dan lain-lain.

Baca Juga: Catat! Ini Batas Akhir Pembayaran Insentif Kartu Prakerja 2022, Cek Syarat dan Cara Sambungkan EWallet di SINI

4. Pilih Digital Platform yang untuk membeli pelatihan, lalu klik Beli Pelatihan yang ada di samping platform rekomendasi.

Pastikan Anda memilik pelatihan yang diminati, setelah itu silakan bergabung dengan pelatihan yang telah dipilih.

Demikian informasi peserta lolos Kartu Prakerja gelombang 48 2023 wajib tahu, lakukan ini sebelum saldo pelatihan dan insentif hangus dan agar tidak dinonaktifkan.***

Editor: Aziz Abdillah

Sumber: www.prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah