Catat Syarat dan Kelompok Utama yang Jadi Prioritas Kartu Prakerja Gelombang 48 Ini, Segera Dibuka Tahun 2023

- 21 Januari 2023, 19:40 WIB
Ilustrasi - Syarat dan kelompok utama yang jadi prioritas program Kartu Prakerja gelombang 48 mendatang dibuka lagi tahun 2023.
Ilustrasi - Syarat dan kelompok utama yang jadi prioritas program Kartu Prakerja gelombang 48 mendatang dibuka lagi tahun 2023. /Tangkapan layar/prakerja.go.id

BERITA DIY - Berikut ini syarat dan kelompok utama yang jadi prioritas program Kartu Prakerja gelombang 48 mendatang dibuka lagi tahun 2023 tersaji dalam ulasan artikel yang perlu diketahui untuk calon pelamar.

Program Kartu Prakerja gelombang 48 dikabarkan akan segera dibuka awal tahun 2023 ini untuk masyarakat yang memenuhi syarat dan diprioritaskan untuk kelompok tertentu.

Terdapat 8 kelompok atau golongan masyarakat yang diutamakan untuk bisa mengikuti serta daftar program Kartu Prakerja gelombang 48 mendatang.

Pastikan calon pelamar mengetahui syarat dan kelompok utama yang diprioritaskan yaitu pencari kerja, lulusan baru, karyawan atau pekerja yang memerlukan peningkatan kompetensi kerja, buruh, pekerja yang dirumahkan, dan bukan penerima upah.

Baca Juga: Persiapan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 48 yang Buka Tahun 2023 Ini, Berikut 8 Kelompok Sasaran Program

Selain itu, pelaku usaha mikro atau UMKM dan kelompok disabilitas atau difabel menjadi sasaran dari program pemerintah satu ini.

Dilansir dalam prakerja.go.id, pendaftaran akun kabarnya bisa mulai dilakukan pada Januari 2023. Sayangnya, hingga kini aksesnya belum juga dibuka oleh pihak Manajemen Penyelenggara Kartu Prakerja pengelola program ini.

Namun, masyarakat dan pendaftar bisa mempersiapkan diri jika nantinya Kartu Prakerja gelombang 48 telah dibuka.

Informasi jadwal pembukaan Kartu Prakerja gelombang 48 akan dilakukan pada triwulan pertama tahun 2023 yakni antara bulan Januari hingga Maret mendatang.

Baca Juga: Syarat Penerima Kartu Prakerja Gelombang 48 Dikabarkan Buka Dalam Waktu Dekat, Pastikan Memenuhi Kriteria

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x