Hari Terakhir! Penutupan Kartu Prakerja 2022 Gelombang 47, Login prakerja.go.id dan Beli Pelatihan Sekarang

- 30 November 2022, 13:45 WIB
Hari terakhir penutupan pembelian pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 48 di tahun 2022.
Hari terakhir penutupan pembelian pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 48 di tahun 2022. /Instagram.com/@prakerja.go.id

BERITA DIY - Hari ini terakhir! Penutupan untuk seluruh penerima Kartu Prakerja 2022. Segera lakukan pembelian pertamamu di prakerja.go.id sebelum hangus.

Kartu Prakerja telah menutup tahun 2022 dengan gelombang 47 yang sudah selesai dilaksanakan beberapa waktu lalu. 

Kini para penerima gelombang 47 diharuskan membeli pelatihan pertamanya sebab jika tidak status kepesertaannya akan dicabut.

Dilansir dari Instagram @prakerja.go.id, hari ini, 30 November 2022 merupakan hari terakhir untuk peserta gelombang 47 melakukan pembelian pelatihan pertamanya menggunakan saldo pelatihan pada prakerja.go.id.

Baca Juga: Hari Terakhir Beli Pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 47, Selesaikan Sebelum Tanggal Ini Agar Rp2,4 Juta Cair

Diketahui, Kartu Prakerja memberikan waktu selama 30 hari sejak tanggal ditetapkanya pengumuman gelombang 47 untuk peserta dapat melakukan pembelian pelatihan pertama.

Pihak Kartu Prakerja menghimbau agar peserta gelombang 47 segera membeli pelatihan pertamanya di prakerja.go.id karena tinggal tersisa beberapa jam sebelum ditutup.

Karena jika peserta gelombang 47 tak membeli pelatihan pertamanya hari ini, status kepesertaan akan otomatis dicabut dan tidak akan bisa membeli pelatihan sama sekali.

Tidak hanya itu, peserta gelombang pun otomatis gagal mendapat dan mencairkam insentif Kartu Prakerja jika belum melakukan pembelian hingga pukul 23:59 WIB malam ini. 

Selebihnya, peserta gelombang 47 yang menyia-nyiakan kesempatanya pun tidak akan bisa mendaftar lagi program Kartu Prakerja di gelombang selanjutnya karena telah masuk ke dalam daftar hitam. 

Baca Juga: Selamat, Ini Ciri-ciri Pemilik KTP yang Bakal Lolos Kartu Prakerja 2023 Gelombang 48 di prakerja.go.id

Lebih lanjut, Kartu Prakerja baru akan membuka gelombang baru pada tahun 2023 mendatang. 

Gelombang 48 akan menjadi gelombang pertama yang dibuka Kartu Prakerin di 2023 menggunakan skema normal.

Pada skema ini, terdapat kenaikan nominal insentif Kartu Prakerja dari semula Rp3,55 juta menjadi Rp4,2 juta untuk masing-masing peserta lolos.

Namun, calon pendaftar perlu bersabar sebab saat ini laman prakerja.go.id masih menutup akses pendaftaran akun sementara waktu hingga gelombang 48 akan dibuka. 

Demikian informasi mengenai hari terakhir penutupan untuk seluruh penerima Kartu Prakerja 2022. Segera lakukan pembelian pertamamu di prakerja.go.id sebelum hangus.***

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x