Cek Bansos PKH Tahap 4 2022 Bulan Ini, Anak Sekolah SD, SMP, SMA Bisa Dapatkan BLT Kemensos hingga Rp500 Ribu

- 12 Oktober 2022, 09:40 WIB
Ilustrasi. Cek penerima bansos PKH tahap 4 2022 masih cair bulan ini, anak sekolah SD, SMP, SMA berkesempatan dapat BLT Kemensos hingga Rp500 Ribu Oktober ini.
Ilustrasi. Cek penerima bansos PKH tahap 4 2022 masih cair bulan ini, anak sekolah SD, SMP, SMA berkesempatan dapat BLT Kemensos hingga Rp500 Ribu Oktober ini. /Unsplash/Bayu Syaits

BERITA DIY - Bantuan sosial PKH tahap 4 masih cair Oktober 2022 ini, anak sekolah SD hingga SMA bisa dapat BLT hingga Rp500 ribu.

Cek penerima PKH tahap 4 2022 bulan ini dengan mengakses link resmi cekbansos.kemensos.go.id untuk cairkan bantuan.

Diketahui Kemensos akan cairkan PKH tahap 4 mulai tanggal 1 Oktober hingga 31 Desember 2022 mendatang.

Tujuh kategori masyarakat sasaran Kemensos untuk menjadi penerima bansos PKH tahap 4 2022 ini.

Baca Juga: PKH Tahap 4 2022 Kapan Cair? Ini Jadwal PKH Bulan Oktober dan Link Download Aplikasi Cek Bansos Jadi Penerima

Salah satunya yaitu diberikan kepada kategori anak sekolah mulai dari jenjang sekolah dasar (SD) hingga sekolah menengah atas (SMA).

PKH tahap 4 2022 akan disalurkan dengan nominal bantuan yang berbeda-benda sesuai dengan jenjang pendidikan.

1. Anak sekolah SD akan diberikan bansos sebesar Rp225 ribu

2. Anak sekolah SMP akan diberikan bansos sebesar Rp375 ribu

3. Anak sekolah SMA akan diberikan bansos sebesar Rp500 ribu

Selain kategori anak sekolah, PKH tahap 4 juga dicairkan untuk beberapa kategori masyarakat lainnya di antaranya sebagai berikut:

1. Kategori masyarakat ibu hamil dapat Rp750.000

2. Kategori masyarakat balita dapat Rp750.000

Baca Juga: PKH Bansos Kemensos 2022 Cair Kapan, Cek Penerima PKH Tahap 4 Online Lewat HP Mudah dan Cepat

3. Kategori masyarakat penyandang disabilitas dapat Rp600.000

4. Kategori masyarakat lansia dapat Rp600.000

Namun, masyarakat harus penuhi syarat yang telah ditentukan untuk dapat menjadi penerima bansos PKH tahap 4 bulan ini.

Adapun syarat penerima bansos PKH tahap 4 bulan Oktober 2022 yakni sebagai berikut:

1. Bagian dari masyarakat kurang mampu

2. NIK terdaftar di DTKS

3. Mendaftarkan diri di kantor kelurahan atau secara online via aplikasi Cek Bansos.

4. Bukan bagian dari ASN, TNI, Polri, karyawan BUMN/BUMD, dan pejabat negara lainnya

Berikut adalah cara cek penerima bansos PKH tahap 4 2022 bulan ini melalui link cekbansos.kemensos.go.id:

- Akses link cekbansos.kemensos.go.id

Baca Juga: LINK Download Aplikasi Cek Bansos dan Cara Daftar Jadi Penerima Bansos PKH Tahap 4 Cair Oktober 2022

- Isi wilayah domisili seperti provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, hingga desa/kelurahan

- Ketik nama lengkap sesuai dengan KTP

- Ketik kombinasi huruf kode untuk proses verifikasi

- Tekan 'Cari Data' untuk proses pencarian data

Itulah informasi bansos PKH tahap 4 2022 masih cair bulan ini, anak sekolah SD, SMP, SMA berkesempatan dapat BLT Kemensos hingga Rp500 Ribu Oktober ini.***

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah