BPNT Cair Sampai Maret Tanggal Ini, Cek Daftar Penerima Bansos Sembako Rp2,4 Juta Lewat Link Kemensos Ini

- 28 Februari 2022, 11:15 WIB
ILUSTRASI - BPNT cair sampai bulan Maret di tanggal ini, cek daftar penerima Bansos Sembako Rp2,4 juta di link Kemensos cekbansos.kemensos.go.id.
ILUSTRASI - BPNT cair sampai bulan Maret di tanggal ini, cek daftar penerima Bansos Sembako Rp2,4 juta di link Kemensos cekbansos.kemensos.go.id. /M RISYAL HIDAYAT/ANTARA FOTO

BERITA DIY - Berikut informasi BPNT cair sampai bulan Maret tanggal ini dan cek daftar penerima Bansos Sembako Rp2,4 juta lewat link Kemensos cekbansos.kemensos.go.id.

BPNT atau Bansos Sembako telah disalurkan oleh pemerintah sejak tangga 21 Februari 2022 dan sudah cair kepada penerima di berbagai daerah.

Khusus untuk penyaluran tahap 1, BPNT cair Rp600 ribu sekaligus yang merupakan rapelan periode Januari-Maret. Bansos Sembako bisa diambil melalui Kantor Pos dengan mebawa berkas berupa surat undangan pencairan, KTP, KK, dan KKS (Kartu Keluarga Sejahtera).

Baca Juga: Buka Cekbansos.kemensos.go.id, Bantuan BPNT Cair Berupa Uang Tunai Sebesar Rp600 Ribu Bukan BLT UMKN

Baca Juga: Selamat Bansos Rp 600 Ribu Cair ke Pemilik KTP Ini, Cek BPNT 2022 di Sini Dapat Bantuan Sembako Rp 2,4 Juta

Penyaluran Bansos Sembako tahap 1 sendiri ditargetkan segera rampung di tanggal 3 Maret 2022 seperti dikatakan Menko PMK Muhadjir Effendy ketika meninjau penyaluran BPNT di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Jumat, 25 Februari 2022.

“Untuk Bansos alhamdulillah lancar. Rata-rata sudah mencapai di atas 30 persen. Diharapkan 3 Maret nanti kelar, semua sudah tersalurkan, baik itu PKH maupun sembako, BPNT,” kata Muhadjir Effendy dikutip BERITA DIY dari situs Humas Pemprov Jateng.

Di Kabupaten Boyolali sendiri penyaluran BPNT tahap 1 berjalan lancar dan sudah diterima 27.987 KPM. Sementara penyaluran Bansos Sembako tahap 2 di wilayah ini akan dilakukan mulai tanggal 1 Maret 2022 kepada 27.937 KPM.

Baca Juga: Bansos Sembako BPNT Rp600 Ribu Hanya Cair ke Masyarakat yang Terdaftar DTKS Kemensos, Ini Cara Usul Bantuan

Halaman:

Editor: Bagus Aryo Wicaksono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah