Insentif Kartu Prakerja Tak Cair karena Alasan Ini, Ketahui Solusi Melakukan Lewat Dashboard

- 14 November 2021, 08:10 WIB
Inilah penyebab dan solusi saat insentif kartu Prakerja tak cair lewat dashboard.
Inilah penyebab dan solusi saat insentif kartu Prakerja tak cair lewat dashboard. /Tangkap Layar: prakerja.go.id

BERITA DIY - Simak solusi jika insentif kartu Prakerja tak kunjung cair disebabkan belum memberi ulasan dan rating, lakukan cara ini yang dapat dilakukan dengan mudah melalui dashboard akun.

Mendapatkan insentif merupakan salah satu hal yang amat penting dan juga diharapkan oleh sejumlah peserta kartu Prakerja. Sebab dengan mendapatkan insentif akan dapat digunakan untuk berbagai hal.

Selain itu, besarnya insentif yang didapatkan oleh para peserta kartu Prakerja merupakan salah satu alasan dari banyaknya para pendaftar yang melakukan pendaftaran terhadap program semi bantuan ini.

Baca Juga: Insentif Rp 3,55 Juta Pasti Cair kepada Sobat Kartu Prakerja Gelombang 23 yang Dapat Tanda Lolos jika Dibuka

Meski demikian, dalam pelaksanaannya terdapat beberapa permaslahan. Salah satu permasalahan yang serting muncul dan dialami oleh para peserta adalah insentif kartu Prakerja yang tak kunjung cair.

Hal ini dapat diketahui atau terjadi karena adanya beberapa alasan yang melatarbelakangi. Namun tak perlu khawatir sebab berbagai permasalahan terkait insentif kartu Prakerja tersebut dapat diselesaikan dengan berbagai solusi.

Beberapa solusi memang dapat dilakukan terkait permasalahan insentif kartu Prakerja yang tak kunjung cair tersebut. Hal itu dapat dilakukan dengan menggunakan atau melalui dashboard akun yang telah dimiliki sebelumnya.

Baca Juga: Insentif Kartu Prakerja Rp2,4 Juta Tidak Cair Jika Belum Isi Ulasan dan Rating, Berikut Cara Mengatasinya

Beberapa penyebab memang sering melatarbelakangi terjadinya kejadian insentif yang tak cair bagi sejumlah peserta program kartu Prakerja. Hal ini dapat diketahui melalui beberapa cara atau kejadian.

Bagi para peserta kartu Prakerja yang mengalami insentif tak cair pada saat akan melakukan pembelian pelatihan. Maka dapat diketahui bahwa hal itu terjadi karena belum menyambungkan e-wallet atau rekening.

Sedangkan bagi para peserta kartu Prakerja yang mengalami kejadian insentif tak cair setelah melakukan pelatihan. Maka dapat diketahui bahwa hal tersebut terjadi karena belum melakukan pemberian rating dan ulasan.

Baca Juga: Info Kartu Prakerja Gelombang 23: Jadwal Pembukaan, Syarat Pendaftaran, dan Jumlah Insentif

Lebih lanjut, terkait dengan solusi yang dapat dilakukan terkait beberapa permasalahan insentif tak cair itu dapat dilakukan dengan mudah hanya perlu masuk ke dashboard akun yang sebelumnya dimiliki.

Bagi yang memiliki masalah karena belum menyambungkan e-wallet atau rekening, maka dapat melakukannya dengan masuk ke dashboard, kemudian pilih rekening atau e-wallet, dan klik 'Sambungkan'.

Sedangkan bagi yang belum melakukan pemberian rating dan ulasan juga dapat melakukannya melalui dashboard. Cukup dengan masuk ke dashboard akun, kemudian pilih pelatihan yang akan diberi rating dan ulasan, lalu beri kedua hal tersebut.

Baca Juga: Info Kartu Prakerja Gelombang 23: Jadwal Pembukaan, Syarat Pendaftaran, dan Jumlah Insentif

Terkait dengan jumlah yang akan diberikan pada insentif kartu Prakerja sendiri memiliki jumlah yang sama pada setiap peserta. Jumlah total insentif yang bisa didapatkan tersebut senilai Rp3,55 juta.

Jumlah insentif tersebut terbagi atas Rp1 juta yang digunakan untuk beli pelatihan, Rp2,4 juta yang akan dikirimkan ke rekening setelah pelatihan, dan Rp150 ribu sebagai biaya survey.

Demikianlah informasi mengenai alasan serta solusi yang diberikan terkait permasalahan insentif kartu Prakerja yang tak cair baik sebelum maupun setelah melakukan sejumlah pelatihan.***

Editor: Muhammad Naufal Alyaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x