Tanda Lolos Jadi Penerima BPUM, Lakukan Reservasi Online Agar Tak Antre Saat Ambil BLT UMKM Rp1,2 Juta

- 16 September 2021, 09:45 WIB
ILUSTRASI - Tanda lolos BPUM dan cara reservasi online BLT UMKM.
ILUSTRASI - Tanda lolos BPUM dan cara reservasi online BLT UMKM. / Twitter.com/@BANKBRI_ID

BERITA DIY - Pendaftaran sebagai penerima bantuan BPUM bagi pelaku usaha telah ditutup. Simak tanda lolos menjadi penerima BLT UMKM dan juga cara melakukan reservasi online agar tak antre saat pengambilan. 

Beberapa hari yang lalu pendaftaran untuk menjadi penerima BPUM telah resmi ditutup. Penutupan pendaftaran tersebut dilakukan oleh beberapa daerah yang sebelumnya telah membuka pendaftaran.

Berbagai daerah membuka pendaftaran menjadi penerima BPUM atau BLT UMKM. Proses pendaftaran pun dapat dilakukan dengan mudah oleh para pelaku usaha, sebab dapat dilakukan secara online.

Baca Juga: Link Pengumuman BPUM September Cuma Pakai KTP dan HP, BLT UMKM Rp1,2 Juta Cair ke 500 Ribu Pelaku Usaha

Setiap daerah yang membuka pendaftaran BPUM atau BLT UMKM itu terdiri dari kota/kabupaten di Jawa. Setiap kota/kabupaten menyediakan link untuk mendaftar sebagai penerima bantuan tersebut.

Pada bulan September 2021 ini juga terdapat target yang telah ditetapkan oleh KemenkopUKM bagi penerima BPUM atau BLT UMKM. Nantinya ditagetkan akan ada 500 ribu pelaku usaha baru yang akan menerima bantuan ini.

Dengan demikian jumlah ini lebih sedikit dibanding bulan-bulan sebelumnya. Mengingat pada bulan Juli bantuan cair ke 1,5 juta orang, sedangkan pada bulan Agustus 2021 bantuan ini disalurkan ke 1 juta pelaku usaha.

Baca Juga: Cara Cek Penerima BLT UMKM 2021 Terbaru untuk Nasabah BRI dan BNI, Bantuan BPUM Tahap 3 Cair Rp 1,2 Juta

Lebih lanjut bagi pelaku usaha yang telah mendaftarkan diri sebagai penerima dapat mengetahui tanda lolos menjadi penerima bantuan. Setidaknya terdapat 3 tanda yang dapat diketahui oleh para pelaku usaha.

Beberapa tanda tersebut dapat diketahui melalui HP dari pelaku usaha. Tanda yang paling mudah untuk diketahui adalah dengan adanya SMS yang memberi pesan bahwa pelaku usaha diterima menjadi penerima bantuan.

Sedangkan tanda lain yang dapat diketahui adalah dengan melakukan pengecekan melalui beberapa laman resmi. Untuk nasabah BRI dapat melakukan pengecekan melalui eform.bri.co.id/bpum. Bagi nasabah BNI dapat melakukannya melalui banpresbpum.id.

Baca Juga: Cek Hasil Terbaru Penerima Banpres BPUM Mekaar dan BLT UMKM September 2021, Ini Cara Dapat Jika Tak Terdaftar

Jika telah memastikan diri lolos sebagai penerima bantuan ini, maka langkah yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan reservasi online atau pengambilan nomor antrean.

Berikut merupakan cara untuk melakukan reservasi online:

1. Masuk melalui link ini eform.bri.co.id/bpum

2. Akan diarahkan ke halaman reservasi online oleh sistem.

3. Masukkan nomor KTP, menu provinsi, Kota/Kabupaten.

4. Pilih unit kerja BRI yang paling dekat dengan domisili Anda.

5. Pilih jadwal antrean sesuai waktu Anda.

6. Kemudian akan muncul nomor referensi yang harus disimpan dan dibawa saat menerima BLT UMKM atau BPUM.

Baca Juga: Tak Dapat BLT UMKM? Ini Penyebab NIK KTP Tak Lolos di Eform, Simak Solusi Cairkan BPUM Rp1,2 Juta di BRI

Setelah melakukan reservasi online, maka pelaku usaha dapat melakukan pengambilan bantuan sesuai dengan tempat dan jadwal yang telah ditetapkan. Anda tak perlu antre sebab telah memiliki nomor antrean terlebih dahulu.

Nantinya pelaku usaha akan mendapatkan sejumlah dana bantuan yang akan diberikan. Dana yang akan didapat bahkan mencapai jumlah Rp 1,2 juta yang dapat digunakan untuk pengembangan usaha.

Demikianlah informasi soal tanda lolos menjadi penerima bantuan BPUM serta cara lengkap dalam melakukan reservasi online atau ambil nomor antrean.***

Editor: Muhammad Naufal Alyaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x