PIP Kemdikbud 2024 Tahap 1 Cair Kapan? Ini Cara Cek Nama Penerima Bantuan SD, SMP, SMA Terbaru Tembus 1,8 Juta

6 Februari 2024, 15:50 WIB
BLT PIP Kemdikbud 2024 tahap 1 cair kapan dan cara cek nama penerima bantuan SD, SMP, SMA - SMK. /ANTARA FOTO/Putu Indah Savitri/sgd/YU

BERITA DIY - Berikut informasi mengenai PIP Kemdikbud 2024 tahap 1 cair kapan dan cara cek nama penerima bantuan SD, SMP, SMA - SMK terbaru tembus Rp 1,8 juta.

Siswa-siswi dari SD hingga SMA sudah menanti kabar kapan bansos PIP Kemdikbud 2024 tahap 1 akan dicairkan.

Pencairan akan dilakukan setelah verifikasi dan validasi data penerima PIP Kemdikbud 2024 tahap 1 selesai di bulan Februari 2024, dengan peningkatan nominal bantuan untuk siswa SMA.

Pada Februari, beberapa bansos Pemerintah seperti PKH dan BPNT telah mulai dicairkan, termasuk PIP Kemdikbud 2024.

Baca Juga: PIP Kemdikbud 2024 Cair Februari, Cek Penerima di pip.kemdikbud.go.id Cairkan BLT untuk Siswa SD, SMP, dan SMA

PIP Kemdikbud 2024 ditujukan untuk siswa SD, SMP, SMA, dan SMK dari keluarga tidak mampu atau rentan miskin.

Kementerian Keuangan telah mengalokasikan Rp13,4 Triliun untuk 18,6 juta siswa yang akan menerima bantuan.

Bantuan diberikan dalam bentuk dana non tunai untuk pemenuhan kebutuhan siswa dari SD, SMP, SMA dan SMK.

Estimasi pencairan dana PIP Kemdikbud 2024 Tahap 1 diperkirakan akan segera setelah tanggal batas akhir aktivasi rekening SimPel.

Baca Juga: 18,8 Juta Siswa SD-SMA Dapat PIP Kemdikbud 2024 Rp 1,8 Juta Cek Data NIK NISN di pip.kemidkbud.go.id Sekarang!

Besaran bantuan PIP Kemdikbud RI tetap, dengan kenaikan hingga 80 persen untuk siswa SMA dan SMK.

Besaran bantuan untuk pencairan tahap 1 Tahun 2024 periode Februari-April dapat dilihat di unggahan video di kanal YouTube Diary Bansos.

Pencairan bansos PIP Kemdikbud 2024 diperkirakan mengikuti jadwal pemerintah dan estimasi pencairan bansos lainnya.

Adapun besaran bantuan PIP Kemdikbud 2024 akan disalurkan untuk pencairan tahap 1 periode salur Februari-April, dapat dirinci sebagai berikut:

Baca Juga: PIP Kemdikbud dan Kemenag Cair Lagi Februari 2024, Ini Cara Cek Daftar Penerima Agar KIP NIK Terima Rp1,8 Juta

- Jenjang SD Sederajat

Untuk kelas 1 semester genap - kelas 5, besaran bantuan Rp450 ribu per tahun.

Untuk kelas 6 semester genap dan kelas 1 semester ganjil, besaran bantuan Rp225 ribu.

- Jenjang SMP Sederajat

Untuk kelas 7 semester genap dan kelas 8, besaran bantuan Rp750 ribu per tahun

Untuk kelas 9 semester genap dan kelas 7 semester ganjil, besaran bantuan Rp375 ribu.

- Jenjang SMA/SMK/Sederajat

Untuk kelas 10 semester genap dan kelas 11, besaran bantuan Rp1,8 juta per tahun

Untuk kelas 12 semester genap dan kelas 10 semester ganjil, besaran bantuan Rp900 ribu.

Baca Juga: Link pip.kemdikbud.go.id Lihat Penerima PIP 2024, Bantuan Februari Siswa Rp1,8 Juta Apa Sudah Cair di BRI BNI?

Cara cek nama penerima PIP Kemdikbud 2024

Siswa atau orang tua yang ingin mengetahui status penerimaan PIP bisa mengunjungi situs resmi PIP Kemdikbud di pip.kemdikbud.go.id.

Dengan memasukkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan Nomor Induk Kependudukan (NIK), informasi penerimaan dapat diperoleh dengan cepat dan mudah.

Demikian informasi mengenai PIP Kemdikbud 2024 tahap 1 cair kapan dan cara cek nama penerima bantuan SD, SMP, SMA - SMK terbaru tembus Rp 1,8 juta.***

Editor: F Akbar

Tags

Terkini

Terpopuler