7 Rekomendasi Pantai di Yogyakarta Terindah dan Menarik yang Wajib Dikunjungi

24 Desember 2022, 18:35 WIB
Ilustrasi - 7 rekomendasi pantai di Yogyakarta terindah dan menarik yang wajib dikunjungi saat liburan akhir tahun, ada pantai Parangtritis dan pantai di Gunungkidul. /Pixabay/@DavidMark

BERITA DIY – Berikut 7 rekomendasi pantai di Yogyakarta terindah dan menarik yang wajib dikunjungi saat liburan akhir tahun, ada pantai Parangtritis hingga pantai di Gunungkidul.

Liburan akhir tahun sudah tiba, banyak para perantau yang pulang kampung, begitu juga dengan para wisatawan yang mulai berlibur ke luar kota.

Yogyakarta adalah Provinsi dengan 5 Kabupaten dan memiliki banyak tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi.

Mulai dari wisata alam seperti goa, pantai, dan bukit. Tidak hanya wisata alam, Yogyakarta juga terkenal akan wisata bersejarahnya seperti Keraton Yogyakarta dan Taman Sari.

Baca Juga: Liburan di Jogja Enaknya ke Mana? Rekomendasi Wisata Yogyakarta Jelang Libur Tahun Baru Beserta Harga Tiket

Banyak pantai di Yogyakarta yang selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan dan terkenal akan keindahannya.

Tidak hanya berpusat di Yogyakarta, salah satu Kabupaten di Yogyakarta yaitu Gunungkidul juga banyak memiliki pantai yang indah dan ramai pengunjung.

Pantai di Gunungkidul memiliki ciri khas yaitu berderet, di mana pantai satu dengan satunya hanya terhalang bukit kecil, sehingga memiliki jarak yang berdekatan.

Berikut ini rekomendasi pantai di Yogyakarta terindah dan menarik yang wajib dikunjungi saat liburan akhir tahun:

Baca Juga: 10 Tempat Wisata di Kota Jogja yang Cocok untuk Liburan Akhir Tahun, Nomor 2 dan 5 Wajib Dikunjungi

1. Pantai Parangtritis

Pantai Parangtritis menjadi pantai yang banyak dikunjungi oleh wisatawan. Hal ini karena pantai Parangtritis luas dan memiliki warna pasir hitam yang mempesona. Pantai Parangtritis berlokasi di Desa Parangtritis, Kapanewon Kretek, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

2. Pantai Depok

Pantai Depok yang berlokasi berdekatan dengan pantai Parangtritis yaitu di Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Para wisatawan yang berwisata ke pantai ini biasanya bermain layangan di pinggir pantai, selain itu di pantai Depok banyak jajanan seperti bakso kuah dan bakso bakar.

3. Pantai Krakal

Pantai Krakal berlokasi di Desa Ngastiharjo, Tanjungsari, Gunungkidul. Pantai Krakal yang berpasir putih ini menyajikan berbagai keindahan alam yang dapat membuat pengunjung terpesona. Selain itu, dari pantai Krakal pengunjung dapat melihat pantai lain yang sederet dengan Pantai Krakal.

4. Pantai Indrayanti

Pantai Indrayanti berlokasi di Desa Tepus, kecamatan Tepus, Kabupaten Gunung Kidul. Pantai ini sederet dengan pantai Sundak dan Ngadong. Pantai Indrayanti memiliki pasir putih dan terdapat bukit kecil, di mana banyak wisatawan yang naik ke bukit untuk melihat lebih jauh keindahan pantai dan lautan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata Jogja untuk Keluarga Wajib Dikunjungi Saat Natal Tahun Baru, Ini Harga Tiketnya

5. Pantai Sepanjang

Pantai Sepanjang terletak di Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta. Pantai Sepanjang terkenal sebagai tempat lomba voli pantai. Selain itu, pantai Sepanjang juga memiliki pasir berwarna putih.

6. Pantai Drini

Pantai Drini terletak di Desa Banjarejo, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta. Pantai Drini saat musim liburan sangat ramai, hal ini karena pantai Drini memiliki dua sisi pantai dengan intensitas ombak yang berbeda. Pada sisi kiri biasanya digunakan untuk bermain anak-anak, karena ombak di sisi kiri tidak terlalu kencang.

7. Pantai Baron

Pantai Baron terletak di Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul. Pantai Baron berdekatan dengan Pantai Sepanjang, tetapi memiliki warna pasir yang berbeda. Pantai Baron memiliki pasir berwarna hitam.

Itulah 7 rekomendasi pantai di Yogyakarta terindah dan menarik yang wajib dikunjungi.***

Editor: Aziz Abdillah

Tags

Terkini

Terpopuler