Cara Daftar Mudik Gratis Lebaran Pemprov Jateng 2024: Syarat, Link dan Jadwal Pendaftaran

- 6 Maret 2024, 15:21 WIB
Cara daftar mudik gratis Lebaran Pemprov Jateng 2024 lengkap dengan syarat, link dan jadwal pendaftaran.
Cara daftar mudik gratis Lebaran Pemprov Jateng 2024 lengkap dengan syarat, link dan jadwal pendaftaran. /Instagram.com/@perhubunganjtg

Mudik gratis Lebaran 2024 dengan 130 bus bantuan Bupati/Wali Kota, PT Jasa Raharja, dan Perum Perumnas. Syaratnya:

- Pendaftaran melalui perkumpulan peratau Jateng di Jabodetabek.
- Warga Jateng yang terkoordinir melalui perkumpulan perantau Jawa Tengah di Jabodetabek.

Jalur 3

Mudik gratis Lebaran 2024 memakai 40 bus bantuan Bank Jateng. Syaratnya antara lain:

- Pendaftaran dengan datang langsung ke Bank Jateng Cabang Jakarta (Jl Panglima Polim Kebayoran Baru) atau di KCP Kramat Jati (Pasar Induk).
- Pendaftar memiliki rekening Bank Jateng Cabang Jakarta/ KCP Kramat Jati atau dengan mendaftar menjadi nasabah baru.

Baca Juga: Hari Pertama Puasa 2024 Libur atau Tidak? Ini Info Jadwal Libur buat Pekerja dan Anak Sekolah Awal Ramadhan

Link dan jadwal pendaftaran mudik gratis Lebaran Pemprov Jateng

Adapun untuk jalur 2 dan 3 mudik gratis pendaftaran dilakukan secara offline. Semenatra untuk jalur 1 mudik gratis Lebaran Pemprov Jateng 2024 online melalui link berikut:

KLIK DI SINI

Dokumen yang diperlukan untuk daftar mudik gratis tersebut adalah KTP, KK (bagi pendaftar 1 keluarga), bukti pekerjaan sesuai dengan syarat, dokumen diunggah format foto/jpg/pdf dengan ukuran maksimal 5 MB atau dapat terbaca dengan jelas.

Jadwal pendaftaran mudik gratis Lebaran Pemprov Jateng 2024 dimulai hari ini, Rabu, 6 Maret 2024 hingga kuota penuh. Jadi sesegera mungkin daftar.

Halaman:

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x