Cara Download Kartu ASN Karpeg Virtual Terbaru Cetak PDF via myasn.bkn.go.id

- 26 Januari 2024, 17:55 WIB
Cara download kartu ASN Kartu Pegawai Negeri Sipil (karpeg) virtual terbaru cetak PDF via link myasn.bkn.go.id.
Cara download kartu ASN Kartu Pegawai Negeri Sipil (karpeg) virtual terbaru cetak PDF via link myasn.bkn.go.id. /Tangkap layar myasn.com

BERITA DIY - Berikut cara download kartu ASN Kartu Pegawai Negeri Sipil (karpeg) virtual terbaru cetak PDF via link myasn.bkn.go.id.

Kartu ASN karpeg virtual adalah kartu identitas yang digunakan oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang terdiri dari Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Fungsinya adalah sebagai kelengkapan administrasi kepegawaian, pemutakhiran data, dan dokumen pada Sistem Informasi ASN.

Salah satu fitur dari kartu ASN karpeg virtual adalah adanya QR code yang dapat dipindai untuk melihat informasi pribadi pegawai.

Kartu ASN karpeg virtual ini menggantikan penggunaan kartu pegawai fisik sebelumnya. Dengan adanya kartu ini, ASN tidak perlu lagi mengajukan permohonan pencetakan ulang kartu pegawai jika ada perbaikan atau pembaruan data.

Baca Juga: Cara Cek Data Non ASN 2024 di BKN: Pengumuman Prafinalisasi Pendataan Akun Tenaga Honorer

Selain itu, jika kartu pegawai fisik rusak atau hilang, ASN juga tidak perlu lagi meminta instansi untuk mengajukan pembuatan kartu baru. ASN dapat langsung membuat dan mencetak kartu ASN karpeg virtual secara mandiri melalui situs atau aplikasi MyASN BKN.

Cara membuat dan download kartu ASN karpeg virtual

Berikut adalah langkah-langkah untuk membuat dan mencetak kartu ASN karpeg virtual:

1. Kunjungi situs myasn.bkn.go.id dan masukkan NIP dan password. Jika menggunakan aplikasi MyASN BKN, arahkan ponsel ke kode QR yang tersedia di situs tersebut.

2. Setelah berhasil login, pilih menu “Layanan Lainnya” dan klik sub menu “Kartu ASN Virtual”.

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x