Ciri-ciri Cacar Monyet pada Anak, Ternyata Ini Penyebab dan Cara Monkeypox Menular

- 16 November 2023, 16:36 WIB
Ilustrasi. Informasi ciri-ciri cacar monyet pada anak, penyebab dan cara Monkeypox menular dalam artikel ini.
Ilustrasi. Informasi ciri-ciri cacar monyet pada anak, penyebab dan cara Monkeypox menular dalam artikel ini. /Pixabay/Alexandra_Koch

BERITA DIY - Simak informasi ciri-ciri cacar monyet pada anak, penyebab dan cara Monkeypox menular dalam artikel ini.

Informasi berkaitan dengan penyakit cacar monyet saat ini banyak dicari. Utamanya adalah ciri-ciri cacar monyet pada anak.

Ketahui, cacar monyet bisa menyerang siapa saja, baik anak-anak maupun dewasa. Sehingga penting diketahui ciri-ciri terinfeksi cacar monyet.

Selain itu penting juga mengetahui penyebab dan cara cacar monyet menular untuk pencegahan.

Baca Juga: Cacar Monyet Masuk Indonesia, Apakah Obat Cacar Monyet Gratis dan Ditanggung BPJS? Ini Daftar Obatnya

Penyebab cacar monyet

Dikutip dari siloamhospitals.com, cacar monyet merupakan penyakit kulit. Penyakit ini sudah ada sejak tahun 1970. 

Awalnya penyakit ini ditemukan di Afrika. Sesuai namanya, cacar monyet awalnya menular dari monyet ke manusia. 

Penyebab cacar monyet adalah virus langka dari hewan yaitu monkeypox. Monyet merupakan inang utama dari virus monkeypox.

Cara cacar monyet menular

Untuk melakukan pencegahan, ketahui cara cacar monyet atau virus monkeypox menular, baik antar manusia maupun hewan ke manusia.

Baca Juga: Apa Itu MPOX? Ini Penyebab, Gejala dan Pengobatan Penyakit Monkey POX Waspadai Virus Cacar Monyet

Cacar monyet menular dari manusia ke manusia melalui kontak langsung dengan luka yang terkontaminasi virus, droplet, dan cairan tubuh saat batuk atau bersin.

Adapun cacar monyet menular dari dwan ke manusia melalui gigitan hewan, kontak langsung dengan atau kulit hewan, atau menyentuh benda yang terkontaminasi virus monkeypox.

Gejala cacar monyet pada anak

Gejala cacar monyet umumnya terasa pada hari ke 6-16 setelah seseorang terpapar virus monkeypox. Adapun masa inkubasi virus ini antara 6-13 hari.

WHO membagi gejala cacar monyet menjadi 2 periode, yakni periode invasi dan periode erupsi kulit. Berikut penjelasannya:

1. Gejala pada periode invasi (0-5 hari setelah terinfeksi)

- Sakit kepala berat

- Demam

- Sakit punggung

 

- Lemas (asthenia)

- Nyeri pada otot

- Mual dan muntah (terutama yang terkena langsung dari gigitan hewan)

- Pembengkakan kelenjar getah bening

- Untuk kasus parah bisa terjadi radang tenggorokan, batuk dan hidung tersumbat.

2. Gejala pada periode erupsi kulit (1-13 hari setelah infeksi)

- Bintik-bintik yang berubah jadi lepuhan berisi cairan

- Muncul ruam pada kulit, mulai dari wajah dan menyebar ke seluruh tubuh

Demikian informasi ciri-ciri cacar monyet pada anak, penyebab dan cara Monkeypox menular.***

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah