Cara Daftar Kartu Prakerja 2023 Lewat HP di prakerja.go.id dan Kriteria Penerima Prakerja Gelombang 62

- 11 Oktober 2023, 16:40 WIB
Cara daftar Kartu Prakerja 2023 di prakerja.go.id menggunakan HP dan kriteria penerima Prakerja gelombang 62
Cara daftar Kartu Prakerja 2023 di prakerja.go.id menggunakan HP dan kriteria penerima Prakerja gelombang 62 /Tangkap layar YouTube.com/Kartu Prakerja

BERITA DIY - Simak cara daftar Kartu Prakerja 2023 menggunakan HP di prakerja.go.id dan kriteria penerima Prakerja gelombang 62 di bawah ini.

Kartu Prakerja 2023 adalah program dari pemerintah untuk mengembangkan kompetensi untuk para pencari kerja/ buruh yang terkena PHK.

Program Prakerja gelombang 62 dibuka hari ini untuk para pencari kerja atau buruh yang terkena PHK.

Tujuan ada program Prakerja 2023 ini untuk dapat membantu mengembangkan dan meningkatkan produktivitas kewirausahaan.

Baca Juga: YUK Pemilik KTP Ini Login www.prakerja.go.id Bisa Dapat Uang Rp700 Ribu Usai Lolos Kartu Prakerja Gelombang 62

Para pencari kerja/buruh yang terkena PHK dapat mengakses prakerja.go.id untuk melakukan pendaftaran Kartu Prakerja 2023 tersebut.

Berikut cara daftar Prakerja 2023 gelombang 62 di prakerja.go.id menggunakan HP dan kriteria penerima program Prakerja.

Cara Daftar Kartu Prakerja 2023 di prakerja.go.id

Program Prakerja dari pemerintah sudah dibuka sejak tahun 2020 yang sekaligus menjadi gelombang pertama dari program tersebut.

Para pendaftar dapat mengajukan data diri agar bisa bergabung dengan Prakerja 2023 dengan menggunakan HP di situs prakerja.go.id.

Baca Juga: RESMI Kartu Prakerja Gelombang 62 SUDAH DIBUKA! Ini Cara Daftar Seleksi Terakhir Tahun 2023, Dapat Rp4,2 Juta

Simak di bawah ini, penjelasan cara melakukan pendaftaran Prakerja 2023 di prakerja.go.id.

  1. Akses laman prakerja.go.id
  2. Masukkan email dan password, lalu klik “daftar”
  3. Setelah itu isi NIK, nomor KK dan tanggal lahir, kemudian klik “lanjut”
  4. Lanjutkan dengan melengkapi data diri dan pastikan data yang dimasukkan sudah benar
  5. Unggah foto KTP dengan pengambilan yang jelas agar dapat terbaca, lalu klik “gunakan foto”
  6. Kemudian verifikasi foto wajah, jika pengambilan foto wajah sudah sesuai kedipkan mata
  7. Setelah itu isi alasan mengikuti Prakerja serta minat dan keterampilan
  8. Kemudian isi nomor HP yang masih aktif, lalu tunggu hingga nomor verifikasi dikirim
  9. Setelah berhasil mendapatkan nomor verifikasi, isikan pada kolom yang sudah disediakan
  10. Lalu isi pertanyaan sesuai dengan kondisi pendaftar
  11. Setelah proses pengisian pertanyaan selesai, pendaftar akan diwajibkan untuk mengikti tes TKD (Tes Kemampuan Dasar)
  12. Klik “lanjut” untuk mengikuti TKD
  13. Jika sudah selesai klik “lanjut ke dashboard”
  14. Apabila proses pendaftaran telah selesai dilakukan, maka akan muncul pemberitahuan seleksi pada tampilan di prakerja.go.id, setelah itu akan ada konfirmasi melalui SMS dan email

Baca Juga: Penjelasan Resmi Kartu Prakerja Gelombang 62: Jadwal Dibuka Kapan? Cek Pengumuman di Sini

Itulah cara pendaftaran Kartu Prakerja 2023 lewat HP di prakerja.go.id yang dapat dengan mudah diakses dimana pun dan kapan pun.

Kriteria Penerima Kartu Prakerja 2023 Gelombang 62

Para pencari kerja atau buruh yang terkena PHK oleh perusahaan masuk dalam daftar penerima program Kartu Prakerja 2023.

Baru-baru ini Kartu Prakerja gelombang 62 telah dibuka, para pendaftar pun dapat segera melakukan pendaftaran di prakerja.go.id menggunakan HP.

Namun sebelum mendaftarkan diri Prakerja 2023 ini, ada pula beberapa kriteria penerima yang nantinya lolos jika berhasil menyelesaikan proses pendaftaran.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 62 Kapan Dibuka? Login prakerja.go.id, Ini Total Uang Bantuan Diterima

Berikut kriteria penerima Prakerja 2023 gelombang 62.

  • Pencari kerja
  • Buruh terkena PHK
  • Pelaku UMKM
  • WNI usia paling rendah 18 tahun dan maksimal 64 tahun
  • Tidak sedang mengikuti pendidikan formal
  • Bukan pekerja: pejabat negara, pimpinan dan anggota DPR, ASN, TNI, Polri, perangkat desa, direksi/ komisaris/ dewan pengawas BUMD
  • Dalam 1 keluarga hanya diperbolehkan maksimal 2 NIK

Itulah kriteria penerima Prakerja 2023 yang sudah bisa didaftarkan secara online menggunakan HP di prakerja.go.id.

Demikian informasi cara daftar Kartu Prakerja 2023 dan kriteria penerima program Prakerja 2023 gelombang 62.*** Yulistiana NW

 

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah