Seleksi Tahap 2 Beasiswa Unggulan 2023 Apa Saja? Ini Kisi-kisi dan Contoh Soal Wawancara

- 31 Agustus 2023, 17:00 WIB
Info seleksi tahap 2 Beasiswa Unggulan 2023 apa saja, kisi-kisi, dan contoh soal wawancara.
Info seleksi tahap 2 Beasiswa Unggulan 2023 apa saja, kisi-kisi, dan contoh soal wawancara. /Tangkap layar beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id

BERITA DIY - Simak seleksi tahap 2 Beasiswa Unggulan 2023 apa saja, kisi-kisi, dan contoh soal wawancara.

Jadwal seleksi tahap 2 Beasiswa Unggulan 2023 Kemdikbud akan dilaksanakan mulai tanggal 4-12 September.

Peserta yang berhasil lolos seleksi tahap 1 bisa mempersiapkan diri menghadapi seleksi tahap 2 melalui kisi-kisi dan contoh soal wawancara di sini.

Sebagai informasi, Beasiswa Unggulan 2023 adalah program beasiswa dari Kemdikbud untuk mahasiswa S1, S2, dan S3.

Baca Juga: Cek Pengumuman Beasiswa Unggulan 2023 Kemdikbud 30 Agustus, Akses Link beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id

Program Beasiswa Unggulan 2023 adalah untuk menciptakan SDM berkualitas di Indonesia.

Peserta yang lolos seleksi akan mendapatkan beasiswa berupa pembiayaan biaya kuliah hingga lulus.

Tentunya setiap peserta Beasiswa Unggulan 2023 ingin bisa menyelesaikan seleksi tahap 2 berupa wawancara dengan baik.

Maka itu, berikut Berita DIY akan memberikan kisi-kisi dan contoh soal wawancara seleksi tahap 2 Beasiswa Unggulan 2023.

Baca Juga: Link Cek Pengumuman Beasiswa Unggulan 2023 Kemdikbud Hari Ini Hasil Seleksi Tahap 1 beasiswaunggulan.kemdikbud

1. Ceritakan Tentang diri Anda!

“Nama saya Clarisa. Saya memiliki minat yang tinggi dalam bidang bisnis dan manajemen. Sejak SMP, saya selalu mencari peluang bisnis.

Beberapa bisnis yang pernah saya jalani antara lain thrift shop, jasa sablon, dan buket bunga. Tak berhenti sampai situ, saya juga bergabung dalam klub entrepreneur sewaktu sekolah.

Ketika waktu luang, saya selalu berusaha untuk mempelajari hal-hal baru yang bisa mendukung bisnis saya. Contohnya adalah digital marketing dan social media marketing.”

Baca Juga: PENGUMUMAN Beasiswa Unggulan Kemdikbud 2023 Seleksi Tahap 1, Ini Cara Cek di beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id

2. Apa Kelebihan dan Kekurangan Anda?

“Saya adalah seseorang yang selalu mencari peluang bisnis. Sebagai contoh, ketika kopi kekinian sedang tren di Indonesia, saya tidak membuka kedai kopi.

Namun, saya justru menjadi perantara suplai kopi dari desa. Adapun kekurangan saya yaitu sulit untuk multitasking.

Oleh karena itu, saya selalu berusaha fokus dan maksimal di satu hal yang saya jalani. Kemudian, barulah saya melakukan hal lainnya.”

Baca Juga: Cara Daftar Beasiswa Afirmasi Pemprov Jabar 2023 D3 S1: Syarat, Link Pendaftaran, dan Tanggal Berapa Ditutup?

3. Apa Saja Kegiatan Anda?

“Di luar waktu kuliah, saya mengikuti beberapa kursus online seputar bisnis dan manajemen.

Alasannya, ada banyak ilmu dari kursus tersebut yang bisa langsung saya praktikkan dalam berbisnis. Selain itu, saya juga banyak berdiskusi dengan para pebisnis melalui media sosial.”

Itulah seleksi tahap 2 Beasiswa Unggulan 2023 apa saja, kisi-kisi, dan contoh soal wawancara.***

Editor: Bagus Aryo Wicaksono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah