Update Tol Surabaya - Banyuwangi Sudah Sampai Mana dan Jadwal Pembebasan Lahan Tol Probolinggo - Banyuwangi

- 23 Juni 2023, 11:00 WIB
Ilustrasi tol - Cek update Tol Surabaya - Banyuwangi sudah sampai mana dan jadwal pembebasan lahan Tol Probolinggo - Banyuwangi
Ilustrasi tol - Cek update Tol Surabaya - Banyuwangi sudah sampai mana dan jadwal pembebasan lahan Tol Probolinggo - Banyuwangi /instagram.com/@pupr_bpjt

BERITA DIY - Simak informasi update Tol Surabaya - Banyuwangi sudah sampai mana dan jadwal pembebasan lahan Tol Probolinggo - Banyuwangi tersedia di sini.

Saat ini banyak yang cari tol Surabaya - Banyuwangi sudah sampai mana konstruksi bangunannya.

Selain itu, beberapa masyarakat yang desanya dilewati pembangunan tol Surabaya - Banyuwangi mencari tahu jadwal pembebasan lahan terdampak.

 

Ketahui kabar terkini Tol Surabaya - Banyuwangi sudah sampai mana dan jadwal pembebasan lahan Tol Probolinggo - Banyuwangi di sini selengkapnya.

Baca Juga: Tol Kediri - Tulungagung Sudah Sampai Mana, Bagaimana Kelanjutannya? Ini Info Pembebasan Lahan Terbaru

Jalan Tol Surabaya - Banyuwangi dibangun untuk memudahkan dan mempersingkat waktu tempuh dari ibu kota menuju wilayah paling timur, Banyuwangi.

 

Tol Probolinggo - Banyuwangi nantinya akan melewati tiga kabupaten, yakni Probolinggo, Situbondo, dan Banyuwangi. Melewati beberapa daerah diharapkan memberikan dampak baik bagi perekonomian masyarakat sekitar.

Lalu, bagaimana update tol Surabaya - Banyuwangi atau Probowangi saat ini?

Tol Probolinggo - Banyuwangi atau Probowangi sudah mulai konstruksi segmen pertama pada 6 Februari 2023. Rute Gending - Besuki sepanjang 49,7 km sedang digarap dan ditargetkan selesai pada 2024.

 

Baca Juga: Peta Tol Jogja - YIA Terbaru, Lokasi Gerbang Tol Gamping dan Prambanan, Ini Progres Konstruksi Jalan Tol Solo

Setelah selesai seksi 1, pembangunan akan berlanjut untuk seksi 2 rute Kraksaan - Paiton sepanjang 11,2 km dan seksi 3 paiton - Besuki 25,6 km.

Pasca rampungnya tahap I, pembangunan akan berlanjut ke tahap II yakni dari ruas Besuki hingga Banyuwangi sepanjang 125,72 Km dengan rincian: 

- Seksi 4: Besuki-Situbondo 42,3 km,

- Seksi 5: Situbondo-Asembagus 16,76 km,

- Seksi 6: Asembagus-Bajulmati 37,45 km,

- Seksi 7: Bajulmati-Ketapang 29,21 km.

 

Namun kabar terkini menyebutkan bahwa pembangunan tol Probowangi ini tidak akan sampai menuju Banyuwangi melainkan hanya sampai wilayah Besuki di Kabupaten Situbondo.

Alasan keputusan tersebut lantaran skala ekonomi dari jalan tol ruas Besuki-Banyuwangi yang dinilai kurang memadai. Meski demikian, belum ada informasi lanjutan mengenai kabar tersebut.

Baca Juga: Tol Bawen - Jogja Kapan Selesai? Ini Progres Konstruksi di Sleman, Magelang, dan Ambarawa

 

Meski demikian, belum ada keputusan resmi terkait hal tersebut. Pembangunan tol terus dikebut demi dapat selesai dan beroperasi sepenuhnya pada tahun 2025 mendatang.

Sebagai informasi, jika Anda ingin melakukan perjalanan Surabaya-Banyuwangi, maka Anda akan melintasi tiga ruas tol. Ruas tol tersebut antara lain tol Surabaya-Gempol, Gempol-Pasuruan, Pasuruan-Probolinggo. Selanjutnya keluar di gerbang tol Probolinggo Timur karena itu merupakan rute terdekat jika Anda ingin ke Banyuwangi.

Namun dengan adanya jalan tol Probolinggo - Banyuwangi, perjalanan dari Surabaya akan lebih cepat dan mudah.

 

 

Bagi Anda yang ingin mengetahui peta rute jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi (Probowangi) seksi I hingga VII dapat klik link berikut.

KLIK DI SINI

Itulah informasi mengenai update Tol Surabaya - Banyuwangi sudah sampai mana dan jadwal pembebasan lahan Tol Probolinggo - Banyuwangi.***

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah