Kenaikan Gaji PNS Diumumkan Kapan? Ini Bocoran Menkeu Sri Mulyani serta Penjelasan Menpan RB Azwar Anas

- 9 Juni 2023, 16:51 WIB
Kenaikan gaji PNS diumumkan kapan? Berikut bocoran dari Menkeu Sri Mulyani serta penjelasan dari Menpan RB Azwar Anas.
Kenaikan gaji PNS diumumkan kapan? Berikut bocoran dari Menkeu Sri Mulyani serta penjelasan dari Menpan RB Azwar Anas. /Tangkap layar kemenkeu.go.id

BERITA DIY - Simak informasi kenaikan gaji PNS diumumkan kapan? Berikut bocoran dari Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani serta penjelasan dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Azwar Anas.

Wacana mengenai kenaikan gaji PNS terus menjadi topik perbincangan yang hangat hingga saat ini.

Informasi mengenai kabar terbaru pun sering kali ingin diketahui seperti besaran atau persentase kenaikan gaji yang akan terjadi.

Sebagaimana dilansir dari antaranews.com, usulan kenaikan gaji sebelumnya diajukan oleh Menpan RB Azwar Anas kepada Menkeu Sri Mulyani.

Baca Juga: Prediksi Kenaikan Gaji PNS 2024, Honor ASN TNI Polri Bisa Punya Tukin yang Berbeda-beda

Hal tersebut disampaikan saat acara Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pelaksanaan Anggaran 2023 di Kementerian Keuangan pada 17 Mei 2023 lalu.

Usulan kenaikan gaji tersebut berlaku untuk seluruh aparatur negara seperti PNS, PPPK, TNI, Polri, hingga pensiunan.

Halaman:

Editor: Bagus Aryo Wicaksono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x