Cara Daftar dan Syarat Petugas Ibadah Haji 1444 H, Pendaftaran Online Melalui Apk Pusaka Super Apps Kemenag

- 17 Januari 2023, 15:52 WIB
Ilustrasi. – Berikut cara daftar dan syarat petugas penyelenggara Ibadah Haji 1444 H, pendaftaran online diakses melalui Apk Pusaka Super Apps Kemenag.
Ilustrasi. – Berikut cara daftar dan syarat petugas penyelenggara Ibadah Haji 1444 H, pendaftaran online diakses melalui Apk Pusaka Super Apps Kemenag. /Pixabay.com/jakman1

BERITA DIY – Simak cara daftar dan syarat petugas penyelenggara Ibadah Haji 1444 H yang dapat Anda temukan dalam ulasan artikel ini. Pendaftaran secara online bisa diakses melalui aplikasi Pusaka Super Apps Kemenag.

Melalui akun twitter resminya @Kemenag_RI diumumkan bahwa pendaftaran seleksi petugas penyelenggara Ibadah Haji 2023 mengalami perpanjangan waktu.

Seleksi tersebut akan diadakan pada tanggal 20 Januari 2023. Bagi masyarakat yang memiliki minat dan potensi akan lebih baik untuk segera mempersiapkan diri.

Pendaftaran yang telah dibuka sejak tanggal 5 Januari 2023 bagi pertugas kloter dan penyeleggara Ibadah Haji ini diumumkan pada Senin, 16 Januari 2023.

Baca Juga: Musim Haji 2023 Bulan Apa, Kapan di Tahun 2023, Pembatasan Dihapus hingga Berapa Kuota Haji Indonesia

Berdasarkan informasi yang beredar, pendaftaran tersebut dapat dilakukan secara online (daring) atau offline (luring).

Bagi para pendaftar petugas penyelenggara Ibadah Haji 1444 H secara online harus mengunduh aplikasi Pusaka Super Apps Kemenag di playstore atau iOS terlebih dahulu.

Hal itu karena pendaftaran online dapat dilakukan melalui aplikasi tersebut. Sementara itu, untuk pendaftar offline (luring) dapat melakukan pendaftaran dengan datang langsung ke Kantor Kementerian Agama Kabupaten atau Kota.

Adapun, pendaftaran seleksi petugas Ibadah Haji 1444 H juga terbuka baik bagi ASN atau non-ASN.

Baca Juga: Seleksi Petugas Haji 2023 Dibuka! Ini Syarat, Formasi, Jadwal dan Link Daftar

“Pendaftaran seleksi Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) 1444 H diperpanjang sampai 20 Januari 2023. Pendaftaran bisa dilakukan lewat online dan/atau datang langsung ke Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota,” tulis akun @Kemenag_RI.

Berikut ini merupakan cara daftar petugas penyelenggara Ibadah Haji 1444 H:

-     Setelah mengunduh aplikasi Pusaka Super Apps Kemenag, maka masuk ke laman aplikasi tersebut.

-     Pilih menu “Pendaftaran Petugas Haji” dan klik “Daftar”.

-     Isi data yang diperlukan, seperti tanggal lahir, Nomor Induk Kependudukan (NIK), alamat email, username, dan kata sandi.

Baca Juga: Cara Cek Nomor Porsi Haji untuk Mengetahui Kuota dan Perkiraan Jadwal Keberangkatan Haji di Link Resmi Kemenag

-     Isi soal penjumlahan pada kotak yang telah disediakan kemudian klik “Daftar”.

-     Setelah berhasil pendaftar akan diminta menunggu hasi seleksi administrasi tersebut.

Adapun syarat yang haru dipenuh oleh petugas penyelenggara Ibadah Haji adalah sebagai berikut:

-     Mampu mengoperasikan Microsoft Office dan aplikasi pelaporan PPIH berbasis android atau iOS.

-     Khusus untuk petugas pembimbing Ibadah Haji pendaftar harus sudah berhaji terlebih dahulu dan memiliki sertifikat Pembimbing Manasik.

Demikian informasi tentang cara daftar dan syarat petugas penyelenggara Ibadah Haji 1444 H. Pendaftaran secara online bisa diakses melalui aplikasi Pusaka Super Apps Kemenag.***

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x