Arti 4 Lilin Adven dan Korona Adven, Ini Rangkaian Liturgi Jelang Natal Lengkap Renungan Minggu Pertama 2022

- 1 Desember 2022, 09:20 WIB
Mnegenal arti empat lilin adven, korona adven, rangkaian liturgi dan renungan minggu 1 adven 2022.
Mnegenal arti empat lilin adven, korona adven, rangkaian liturgi dan renungan minggu 1 adven 2022. /PIXABAY/ congerdesign

Pada minggu ini, umat Katolik mencerminkan peristiwa yang melibatkan Maria yang melahirkan Yesus.

Adapun rangkaian liturgi umat Katolik jelang natal 2022 adalah sebagai berikut.

  • Minggu, 27 November 2022: Minggu Adven Pertama
  • Minggu, 4 Desember 2022: Minggu Adven Kedua
  • Kamis, 8 Desember 2022: Hari Raya Santa Perawan Maria Dikandung Tanpa Noda
  • Minggu, 11 Desember 2022: Minggu Adven Ketiga
  • Minggu, 18 Desember 2022: Minggu Aven Keempat
  • Sabtu, 24 Desember 2022: Malam Natal
  • Minggu, 25 Desember 2022: Hari Raya Natal 2022

Baca Juga: Contoh Doa Kristen dan Katolik Memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-77

Berikut renungan yang dapat dihayati umat Katolik pada Minggu Adven pertama dikutip dari laman kas.or.id, selengkapnya.

Bacaan Matis 24: 37-44

Masa adven bagi umat Katolik merupakan masa untuk berbenah diri melihat kembali bahwa di dalam kepedihan dan penderitaan ada harapan.

Umat Katolik membangun Semangat Bangkit, Bersinergi, Harapan Baik dan Pulih Bersama selaras dengan pandangan Adventus, bahwa selalu ada harapan dan pertolongan dari Allah. Selama pandemi, Gereja hadir untuk seluruh masyarakat.

Perikopa injil Matius 24: 37-44 mengajak kita bermenung untuk berjaga-jaga dan berharap agar kita tidak tertinggal. Kedatangan Anak Manusia membutuhkan kesiapsediaan, maka kita harus terus hidup dengan pola pikir yang selalu siap sedia.

Dalam masa adven ini kita diajak berefleksi tentang makna menantikan kedatangan Kristus dalam misteri inkarnasi atau penjelmaan Allah yang menajdi manusia dalam diri Yesus.

Melalui masa Adven ini kita diajak untuk melihat bagaimana tantangan hidup menggereja dan beriman di tengah himpitan pandemi Covid19. '

Halaman:

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah