Instagram Error Hari Ini: Tidak Bisa Masuk Akun dan Akun Suspended, Ini Alasan dan Cara Mengatasi

- 31 Oktober 2022, 21:26 WIB
Ilustrasi - Instagram error hari ini, tidak bisa masuk akun dan akun suspended, ini alasan dan cara mengatasi.
Ilustrasi - Instagram error hari ini, tidak bisa masuk akun dan akun suspended, ini alasan dan cara mengatasi. /PIXABAY/Minakel2003

BERITA DIY - Aplikasi Instagram error hari ini Senin, 31 Oktober 2022. Pengguna keluhan tidak bisa masuk akun dan akun suspended, ketahui apa alasan dan cara mengatasinya.

Banyak warganet yang mengeluhkan aplikasi Instagram error hari ini Senin, 31 Oktober 2022 malam. Keluhan ini disampaikan warganet di media sosial Twitter.

Banyak dari warganet yang menuliskan tweet keluhan tidak bisa masuk ke akun dan akun yang tiba-tiba suspended.

Aplikasi Instagram yang error hingga akun yang suspended ini tentunya dipertanyakan oleh warganet, tak sedikit warganet yang juga bersedih karena akunnya kena suspend. 

Baca Juga: Cara Mengatasi WhatsApp Error Hari Ini, Bagaimana Cara Memperbaiki WA Tak Bisa Kirim Pesan?

"Apakah Instagram orang lain ditangguhkan tanpa alasan? Dan Instagram bahkan tidak akan membiarkan Anda mengajukan banding dan hanya memberi Anda kesalahan? ugh agak sedih karena punya banyak kenangan di dalamnya, semoga segera diperbaiki" tulis pemilik akun @alysajsni.

"Instagram kenapa lagi sihhh??? Error?? Meta?" tulis pemilik akun @UIUpie

"saya membuka instagram selama beberapa detik dan tiba-tiba saya keluar dari aplikasi. ada yang lain?" tulis pemilik akun Twitter@rizkiherdhitama.

"yang instagram nya error suspended no reason udah bisa login belom sih gw sedh bgt sec account," tulis akun @pumpsblood.

Halaman:

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x