Apa Maksud Tiket Kereta Tersedia Tanpa Kursi? Ternyata Ini Jawaban dan Penjelasannya

- 4 September 2022, 18:15 WIB
Ilustrasi - Apa maksud tiket tersedia tanpa kursi pada kereta api.
Ilustrasi - Apa maksud tiket tersedia tanpa kursi pada kereta api. /PIXABAY/MabelAmber

BERITA DIY - Ketahui apa maksud tiket kereta tersedia tanpa kursi yang wajib diketahui oleh para calon penumpang kereta api, berikut jawaban dan penjelasan.

Kereta api merupakan salah satu moda transpotasi yang banyak disukai oleh masyarakat Indonesia. Salah satunya karena kenyamanan dan kecepatan yang didapatkan.

Selain itu, kemudahan dan harga yang jauh lebih terjangkau menjadi salah satu alasan mengapa moda transpotasi kereta api dipilih oleh masyarakat Indonesia.

Namun, beberapa penumpang kereta mungkin pernah menemui tiket kereta tersedia tanpa kursi? Apakah maksud dari tiket tersebut, berikut penjelasan.

Baca Juga: Cara Refund Tiket Kereta Api Indonesia 100 Persen Uang Kembali, Simak Penjelasan Langkahnya Berikut Ini

Beberapa calon penumpang yang asing dengan mode transpotasi kereta api, mungkin akan kebingungan saat menemui tiket kereta tersedia tanpa kursi.

Selanjutnya akan muncul pertanyaan, apakah tiket tersebut kemudian tidak dapat dibeli atau dipesan? Atau mungkinkan penumpang diharuskan untuk berdiri sepanjang perjalanan?

Teka-teki tersebut kini dapat terjawab, para calon penumpang perlu mengetahui apa maksud dari tulisan tiket tersedia tanpa kursi ini.

Adapun tiket kereta tersedia tanpa kursi ini biasanya kita temukan dalma tiket kereta api jenis ekonomi. Maksud dari tiket kereta tersedia tanpa kursi ini adalah di dalam tiket tidak adanya nomor kursi.

Baca Juga: Aturan Naik Kereta Api Terbaru Mulai Hari Ini 30 Agustus 2022, Usia 18 Tahun ke Atas Wajib Booster

Tiket kereta api tersedia tanpa kursi ini biasanya diberlakukan saat masa mudik atau pulang kampung. Saat memasan tiket ini, calon penumpang bisa menentukan sendiri tempat duduk yang diinginkan.

Beberapa penumpang bahkan bisa saja berdiri karena sudah tidak mendapatkan tempat duduk. Tak jarang penumpang juga memilih untuk duduk di koridor kereta.

Calon penumpang juga mungkin akan menggelar tiker di selasar depan toilet, di depan perbatan gerbang, di bawah kursi penumpang dan tempat lain yang memungkinkan.

Baca Juga: Syarat Naik Kereta Api Terbaru Mulai 30 Agustus 2022, Bebas Tes Antigen dan PCR, Hanya Vaksin Booster

Oleh karena itu, jika kamu membeli tiket jenis ini, calon penumpang sebaiknya segera memilih tempat duduk sebelum didahulu oleh penumpang lain.

Kini belum diketahui apakah tiket dan sistem seperti ini masih berlaku, hal ini karena setiap masa mudik PT KAI berusaha untuk menambah armada gerbong kereta agar masyarakat dapat mudik dengan nyaman.

Demikian informasi apa maksud tiket kereta tersedia tanpa kursi, jawaban untuk para calon penumpang dan penjelasannya.***

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x