Bacaan Doa Sebelum Salam dalam Sholat Dibaca Setelah Tahiyat Akhir Lengkap Arab, Latin, dan Artinya

- 22 Juli 2022, 14:10 WIB
Ilustrasi - bacaan doa sebelum salam dalam sholat dibaca setelah tahiyat akhir lengkap tulisan Arab, latin, dan artinya.
Ilustrasi - bacaan doa sebelum salam dalam sholat dibaca setelah tahiyat akhir lengkap tulisan Arab, latin, dan artinya. / FREEPIK/Rawpixel.com

BERITA DIY - Berikut bacaan doa sebelum salam dalam sholat yang dibaca setelah tahiyat akhir lengkap dengan tulisan Arab, latin, dan artinya bahasa Indonesia.

Terdapat sebuah doa yang bisa dibaca oleh umat muslim sebelum salam dalam sholat fardhu.

Bacaan doa ini bisa dibaca ketika usai membaca doa tahiyat akhir sebelum salam.

Membaca doa setelah tahiyat akhir sebelum salam dalam sholat merupakan salah satu hal yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW.

Baca Juga: Dzikir dan Doa Setelah Sholat Fardhu Lengkap Sesuai Sunnah Termasuk Bacaan Istighfar Panjang dan Doa Selamat

Hal ini dikarenakan setelah tahiyat akhir sebelum salam dalam sholat merupakan waktu mustajab dalam berdoa.

Setiap doa yang dibaca setelah tahiyat akhir sebelum salam InsyaAllah akan diijabah oleh Allah SWT.

Imam Muslim dalam kitabnya menyebutkan riwayat Abu Hurairah yang mendegar secara langsung bahwa Rasulullah SAW bersabda:

Baca Juga: Sering Mimpi Buruk Ada Penyebabnya, Baca Doa Ini saat Masuk Kamar dan Sebelum Tidur, UAH: Jadikan Kebiasaan

إذا فرغ أحدكم من التشهد ‏الآخر فليتعوذ بالله من أربع من عذاب جهنم، ومن عذاب ‏القبر ومن فتنة المحيا والممات، ومن شر المسيح الدجال” رواه مسلم

Yang artinya:

“Jika kamu telah selesai melakukan tasyahud akhir, maka berlindunglah kepada Allah SWT dari empat hal, adzab api Jahanam, adzab kubur, fitnah hidup dan mati, dan keburukan Dajjal yang terhapus dari rahmat-Mu.” (HR. Muslim).

Baca Juga: Bacaan Sholawat dan Doa ketika Mengobati Luka Tulisan Latin, Arab, dan Artinya Indonesia Beserta Tata Caranya

Bacaan Doa Sebelum Salam dalam Sholat

أَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَعُوْذُ بِكَ مِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ وَمِنْ عَذَابِ النَّارِ، وَمِنْ فِتْنَةِ الْمَحْيَا وَالْمَمَاتِ وَمِنْ فِتْنَةِ الْمَسِيْحِ الدَّجَّالِ

Tulisan latin: "Allaahumma inni a uudzubika min adzaabil qabri wa min adzaabinnaari jahannama wa min fitnatil mahyaa wal mamati wa min fitnatil masiihid ddajjaal."

Yang artinya: "Ya Allah aku berlindung hanya kepada-Mu dari siksaan neraka Jahannam, dari adzab kubur, dari bencana kehidupan dan kematian, dan dari keburukan fitnah Dajjal."

Baca Juga: Tanggal Berapa Tahun Baru Islam 1444 Hijriah? Ini Doa dan Amalan Jelang 1 Muharram atau 1 Suro

Bacaan Tahiyat Akhir

اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ ، وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ ، كَمَا صَلَّيْتَ عَلَى إِبْرَاهِيمَ وَعَلَى آلِ إِبْرَاهِيمَ ، إِنَّكَ حَمِيدٌ مَجِيدٌ ، اللَّهُمَّ بَارِكْ عَلَى مُحَمَّدٍ ، وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ ، كَمَا بَارَكْتَ عَلَى إِبْرَاهِيمَ ، وَعَلَى آلِ إِبْرَاهِيمَ ، إِنَّكَ حَمِيدٌ مَجِيدٌ

Tulisan latin: "Allahumma sholli 'ala Muhammad wa 'ala aali Muhammad kamaa shollaita 'ala Ibroohim wa 'ala aali Ibrohim, innaka hamidun majiid. Allahumma baarik 'ala Muhammad wa 'ala aali Muhammad kamaa baarokta 'ala Ibrohim wa 'ala aali Ibrohimm innaka hamidun majiid.”

Itulah bacaan doa sebelum salam dalam sholat yang dibaca setelah tahiyat akhir lengkap dengan tulisan Arab, latin, dan artinya bahasa Indonesia.***

Editor: Bagus Aryo Wicaksono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah