7 Kriteria Penerima Bansos PKH Tahap 2, Jadwal Cair, dan Cara Cek Daftar Penerima BLT Kemensos Online Pakai HP

- 4 Mei 2022, 19:07 WIB
7 kriteria penerima bansos PKH tahap 2, jadwal cair, dan cara cek nama penerima bantuan Kemensos secara online pakai HP
7 kriteria penerima bansos PKH tahap 2, jadwal cair, dan cara cek nama penerima bantuan Kemensos secara online pakai HP /Didik Suhartono/ANTARA FOTO

BERITA DIY - Simak tujuh kriteria penerima bansos PKH tahap 2, jadwal cair, dan cara cek daftar nama penerima BLT Kemensos secara online pakai HP di sini.

Kemensos masih terus menyalurkan bantuan kepada masyarakat di masa pandemi Covid-19, salah satunya bantuan sosial (bansos) PKH.

PKH merupakan bansos yang ditujukan kepada masyarakat miskin dan sudah masuk ke penyaluran tahap 2.

Baca Juga: Belum Dapat Bansos PKH Tahap 2? Jadwal Penyaluran BLT hingga Rp 3 Juta dan Cek Penerima di Link Resmi Lewat HP

Penerima bansos PKH disebut dengan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdaftar di sistem DTKS Kemensos.

Nama penerima bansos PKH bisa dicek melalui laman resmi Kemensos secara online cukup pakai HP yang tersambung internet.

Penerima akan mendapatkan bansos PKH yang disalurkan secara bertahap selama satu tahun. Setiap tahapnya berlangsung tiga bulan.

Baca Juga: Nama Penerima PKH Terbaru Tahap 2, Cair Bulan Mei 2022: Bisa Cek Online Lewat HP di Link Ini

Jadwal penyaluran bansos PKH 2022:

Bansos PKH Tahap 1: Januari hingga Maret 2022

Bansos PKH Tahap 2: April hingga Juni 2022

Bansos PKH tahap 3: Juli hingga September 2022

Bansos PKH tahap 4: Oktober hingga Desember 2022

Selain tercatat di DTKS Kemensos, penerima atau KPM bansos PKH juga harus memenuhi kriteria agar bisa dapat bansos PKH 2022.

Baca Juga: Pencairan PKH Tahap 2 Mei Cuma untuk 7 Golongan Ini, Cek Daftar Penerima Lewat HP di cekbansos.kemensos.go.id

Berikut kriteria penerima bansos PKH 2022:

  • Ibu Hamil/Nifas : Rp 3 juta per tahun
  • Anak Usia Dini 0 s.d. 6 Tahun atau balita: Rp 3 juta per tahun
  • Siswa SD/Sederajat : Rp 900 ribu per tahun
  • Siswa SMP/Sederajat : Rp 1,5 juta per tahun
  • Siswa SMA/Sederajat : Rp 2 juta per tahun
  • Penyandang Disabilitas berat : Rp 2,4 juta per tahun
  • Lanjut Usia (Lansia): Rp 2,4 juta per tahun

Seperti disebutkan di atas, nama penerima bansos PKH bisa dicek melalui laman resmi Kemensos secara online cukup pakai HP yang tersambung internet.

Kemensos menyediakan laman cekbansos.kemensos.go.id untuk cek daftar penerima bansos PKH 2022.

Baca Juga: Update Nominal Bantuan Sosial PKH, Cek Pengumuman Daftar Nama Penerima Bansos Lewat HP, Ada BLT Anak Usia Dini

Berikut cara cek daftar penerima bansos PKH:

- Buka link cekbansos.kemensos.go.id lewat HP melalui Google Chrome atau Safari, nantinya akan ada banyak kolom yang tersedia.

- Pilih provinsi, Pilih kabupaten/kota, Pilih kecamatan, Pilih desa sesuai dengan KTP Anda

- Masukkan nama lengkap sesuai KTP

- Masukkan kode angka

- Klik cari data

- Setelah itu akan muncul tanda lolos berupa:

Baca Juga: Jangan Kaget Masuk Daftar Nama Penerima PKH Mei 2022 Usai Input NIK Online Kesini, WA Nomor Ini Jika Tak Cair

a. Identitas penerima bantuan (nama dan alamat)

b. Jenis bantuan yang diterima

c. Periode atau tahap bantuan yang diterima

d. Status bantuan sudah disalurkan atau belum

Penerima bisa mencairkan bansos PKH di Kantor Pos terdekat.

Itulah informasi tujuh kriteria penerima bansos PKH tahap 2, jadwal cair, dan cara cek daftar nama penerima BLT Kemensos secara online pakai HP.***

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah