Harga Minyak Goreng di Indomaret dan Alfamart: Fortune, Bimoli dan Tropical Usai Pemerintah Larang Ekspor CPO

- 26 April 2022, 14:42 WIB
Ilustrasi - Harga minyak goreng di Indomaret dan Alfamart untuk merk Sania, Bimoli dan Tropical, usai Pemerintah larang ekspor CPO dan minyak goreng.
Ilustrasi - Harga minyak goreng di Indomaret dan Alfamart untuk merk Sania, Bimoli dan Tropical, usai Pemerintah larang ekspor CPO dan minyak goreng. /Freepik/user3802032

BERITA DIY - Harga minyak goreng di Indomaret dan Alfamart untuk merk Fortune, Bimoli dan Tropical, usai Pemerintah keluarkan larangan ekspor CPO dan minyak goreng.

Harga minyak goreng saat ini masih belum stabil dan masyarakat masih merasa HET minyak goreng masih terlalu tinggi bahkan sempat megalami kelangkaan.

Pemerintah mengeluarkan berbagai kebijakan dalam upaya membantu rakyat agar tetap dapat memenuhi kebutuhan pokok, khususnya untuk minyak goreng.

Baca Juga: Cara Mengatasi Hotspot iPhone yang Hilang, Ini Alasan Sinyal Tidak Muncul

Contoh kebijakan tersebut berupa pemberian subsidi minyak goreng curah hingga pemberian BLT minyak goreng kepada masyarakat tidak mampu.

Seperti yang telah diketahui bersama, salah satu penyebab terjadinya lonjakan harga dan kelangkaan minyak goreng di Indonesia disebabkan oleh adanya korupsi CPO oleh beberapa pihak.

Kemudian Pemerintah mengeluarkan kebijakan larangan ekspor CPO (Crude Palm Oil) demi menjaga ketersediaan dan stabilitas harga minyak goreng dalam negeri. Kebijakan tersebut disampaikan oleh Jokowi, pada 22 April 2022 di Istana Merdeka.

Baca Juga: Resep Opor Ayam Gurih dan Empuk Cocok untuk Sajian Lebaran

"Pemerintah melarang ekspor bahan baku minyak goreng dan minyak goreng mulai Kamis, 28 April 2022 sampai batas waktu yang akan ditentukan kemudian," kata Jokowi dikutip BERITA DIY dari video yang diunggah di kanal YouTube Sekretariat Presiden pada 22 April 2022.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x