Obat Omicron Pada Anak dan Gejala Terkena Virus Covid 19 untuk Deteksi Corona Lebih Dini 

- 15 Februari 2022, 15:10 WIB
Ilustrasi - Obat Omicron pada anak, kenali gejala awalnya supaya bisa deteksi lebih dini.
Ilustrasi - Obat Omicron pada anak, kenali gejala awalnya supaya bisa deteksi lebih dini. /Pexels/Anna Shevts

BERITA DIY - Simak informasi obat Omicron pada anak dan kenali gejala terkena virus Covid 19 untuk deteksi Corona lebih dini.

Varian Covid-19 Omicron sudah mulai merambah, bahkan hingga Indonesia. Varian Omicron juga rentan menular kepada anak.

Anak-anak yang mengalami penularan Omicron tentu ada beberapa obat supaya daya tahan tubuh semakin meningkat.

Baca Juga: Ciri-Ciri dan Gejala Omicron, Mulai dari Mudah Lelah Hingga Demam, serta Cara Menangani Ketika Terpapar

Tidak hanya itu, menurut data CDC sebelumnya, rata-rata terdapat 378 anak dirawat di rumah sakit setiap hari sejak 28 Desember 2021 yang lalu.

Namun pihak CDC juga menyebutkan bahwa penularan pada pasien lebih banyak didapati kepada orang dewasa dibanding anak-anak atau balita.

Hal ini juga menjadi informasi baru untuk orang tua tentang penularan omicron pada anak tidak terlalu beresiko dalam penularannya.

Baca Juga: Kasus Omicron pada Anak Mengalami Peningkatan, Ini Gejala dan Cara Mencegahnya Kata Dokter

Namun, jika anak diketahui sedang mengalami gejala omicron sebaiknya bisa melakukan tindakan sesegera mungkin.

Tindakan tersebut salah satunya dengan mengenali gejala yang terjadi pada anak, mengenal dengan mendalam tentu dianjurkan juga agar orang tua tidak berlarut panik.

Kepanikan ini justru yang membuat daya tahan anak bisa semakin menurun, maka dari itu orang tua harus mengenali gejala Omicron pada anak.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Peneliti Ungkap Gejala Omicron: Pusing Disertai Ini Harus Waspada! Atasi Pakai Cara Ini

Dilansir dari laman Verywell Health, berikut beberapa gejala Omicron pada anak yang bisa diketahui orang tua:

  • Demam,
  • Batuk,
  • Sesak napas atau kesulitan bernapas,
  • Kelelahan,
  • Nyeri otot atau tubuh,
  • Sakit kepala,
  • Kehilangan rasa atau bau baru,
  • Sakit tenggorokan,
  • Hidung tersumbat atau pilek,
  • Mual atau muntah,
  • Diare.

Jika gejala Omicron pada anak dirasa masih ringan, sebaiknya lakukan isolasi mandiri dengan terus memantau anak tentang perkembangan kesehatan setiap hari.

Namun, jika anak sudah merasakan gejala yang berat dan tidak ada perkembangan secara signifikan bisa langsung membawa ke pusat kesehatan terdekat.

Baca Juga: Ramuan Herbal Super Imun Penguat Tubuh Penangkal Omicron, Ini Resep dr Zaidul Akbar

Berikut merupakan suplemen makanan yang bisa dikonsumsi anak untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, seperti dikutip dari healthline.com:

1. Vitamin C

Vitamin C memiliki fungsi untuk mendukung fungsi kekebalan dan meningkatkan kemampuan dalam melindungi tubuh dari infeksi.

Vitamin C juga bisa menjadi pembersih sel-sel lama dan memproduksi sel baru. Selain itu vitamin ini memiliki keunggulan sebagai antioksidan yang kuat untuk melawan dampak dari radikal bebas.

2. Vitamin D

Sebagai diketahui Vitamin D merupakan nutrisi yang bisa larut dalam lemak yang berperan penting untuk kesehatan dan fungsi sistem kekebalan tubuh.

Dalam berbagai penelitian yang telah dilakukan sehubungan dengan virus Covid-19, menunjukkan bahwa vitamin D dapat mempercepat penyembuhan dan menghentikan peradangan pada sistem pernapasan.

Baca Juga: Vaksinasi Terbukti Dapat Kurangi Tingkat Keparahan Omicron, 4 Manfaat Vaksin Covid-19 yang Wajib Diketahui

3. Vitamin B Kompleks

Vitamin B, vitamin B12 dan B6 juga penting untuk meningkatkan kkebalan tubuh. Orang yang kekurangan vitamin B Kompleks bisa mengakibatkan dampak negatif pada sistem kekebalan tubuh.

4. Zinc

Zinc termasuk atau termasuk dalam jenis mineral yang sering ditambahkan dalam suplemen dan produk perawatan kesehatan.

Zinc juga dibutuhkan dalam perkembangan dan komunikasi sel kekebalan tubuh serta berperan penting dalam respon inflamasi.

Namun orang tua perlu mengingat bahwa mengonsumsi Zinc dalam jumlah yang berlebihan dapat mengganggu penyerapan tembaga.

5. Elderberry

Elderberry hitam atau Sambucus nigra telah lama digunakan untuk mengobati infeksi.

Dalam sebuah penelitian, ekstrak Elderberry menunjukkan potensi sebagai antibakteri dan antivirus yang kuat terhadap patogen bakteri yang menyebabkan infeksi saluran pernapasan bagian atas dan jenis virus influenza.

Elderberry telah terbukti dapat meningkatkan respon sistem kekebalan tubuh dan membantu mempersingkat durasi serta mengurangi keparahan pilek.

Baca Juga: Omicron Melonjak, Kenali Ciri-Ciri dan Gejala Pasien yang Diprioritaskan Dapat Penanganan Rumah Sakit

6. Bawang Putih

Bawang putih memiliki sifat anti-inflamasi dan antivirus yang kuat. Penelitian telah membuktikan bahwa bawang putih dapat meningkatkan kekebalan tubuh dengan merangsang kerja sel darah putih.

7. Kurkumin

Kurkumin merupakan senyawa aktif utama yang terkandung dalam kunyit. Senyawa ini memiliki sifat anti-inflamasi yang kuat dan mampu meningkatkan kekebalan tubuh.

Obat di atas merupakan suplemen yang bisa dikonsumsi untuk menjaga daya tahan tubuh, baik orang dewasa atau anak.

Baca Juga: Ciri-ciri Gejala Omicron pada Anak dan Dewasa, Serta Cara Mencegah Terpapar Varian Baru Covid-19 Itu

Namun untuk anak memiliki dosis yang berbeda dibanding orang dewasa saat mengonsumsi suplemen tersebut.

Hingga kini belum ada obat pasti untuk anak saat terkena virus Omicron, namun untuk menjaga daya tahan tubuh bisa mengonsumsi suplemen di atas.

Jika anak mengalami gejala Omicron yang parah, orang tua bisa langsung meminta resep dokter untuk proses penyembuhannya.

Demikian informasi obat Omicron pada anak dan kenali gejala terkena virus Covid 19 untuk deteksi Corona lebih dini.***

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x