Digadang-Gadang Sebagai Obat Covid-19, Apa Itu Ivermectin? Simak Penjelasan Lengkapnya Di SIni

- 28 Juni 2021, 20:50 WIB
Konferensi Pers tentang Persetujuan Pelaksanaan Uji Klinik (PPUK) Ivermectin
Konferensi Pers tentang Persetujuan Pelaksanaan Uji Klinik (PPUK) Ivermectin /Tangkap layar: Youtube.com/Badan BPM RI

BERITA DIY - Ivermectin belakangan ini tengah ramai menjadi perbincangan. Hal ini karena Ivermectin digadang-gadang sebagai obat terapi untuk pasien Covid-19.

Beragam kontroversi pun tumbuh mempertanyakan soal efektivitas dari obat ini. Sebagaimana diketahui, Ivermectin merupakan obat yang digunakan sebagai obat cacing dan obat pembasmi kutu.

Namun, beberapa penelitian terakhir menunjukkan bahwa Ivermectin juga memiliki efek antivirus terhadap beberapa jenis virus, seperti virus Zika, influenza, chikungunya, dan virus Dengue.

Baca Juga: Cara Daftar Vaksin Mandiri Secara Online di vaksin.loket.com dan Aplikasi PeduliLindungi

Semula dari penelitian di Australia mengungkapkan bahwa Ivermectin terlihat dapat menurunkan jumlah virus Corona secara signifikan pada sel yang terinfeksi virus tersebut.

Sementara pada riset lain menyebutkan bahwa obat ini dapat mempercepat proses pemulihan pada pasien Covid-19 dengan gejala ringan.

Di Indonesia, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) telah mengizinkan uji klinis penggunaan Ivermectin sebagai obat Covid-19. Uji klinis rencananya akan dilakukan selama tiga bulan. 

Kepala BPOM, Penny Lukito mengungkapkan data epidemiologi dan publikasi global menunjukkan bahwa Ivermectin digunakan untuk penanggulangan Covid-19.

Baca Juga: Cek Fakta! Benarkah Penolak Vaksin Dilarang Menerima Bansos BLT UMKM hingga Pembuatan SIM Kendaraan Bermotor?

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta

Sumber: Anadolu Agency


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x