Cara Dapat Bansos Tunai Rp 300 Ribu April 2021, Klik cekbansos.kemensos.go.id Ini Syarat Daftar BST

- 28 April 2021, 10:26 WIB
Bansos Tunai Rp 300 ribu April 2021: Cara cek penerima dan syarat terdaftar di cekbansos.kemensos.go.id
Bansos Tunai Rp 300 ribu April 2021: Cara cek penerima dan syarat terdaftar di cekbansos.kemensos.go.id /Antara/Adeng Bustomi

BERITA DIY - Masyarakat segera menerima bantuan sosial atau bansos tunai Rp 300 ribu jelang lebaran 2021 karena BST ini hanya cair hingga April 2021.

Masyarakat yang ingin mengetahui apakah keluarganya dapat bansos ini atau tidak bisa cek online daftar penerima di link cekbansos.kemensos.go.id yang merupakan platform baru dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial atau New DTKS.

Melalui New DTKS di atas, masyarakat tak perlu lagi menggunakan KTP atau KIS untuk mengetahui apakah mendapatkan bansos atau tidak.

Baca Juga: Bansos PKH untuk Ibu Hamil hingga Rp 3 Juta Sudah Cair, Cek Penerima Bantuan di Sini

Kini, penerima bantuan cukup mengisi nama sesuai dengan alamat lengkap dan cukup memasukkan kode verifikasi yang tertera untuk mengetahui jenis bansos mana yang didapat.

Bansos Tunai Rp 300 ribu ini hanya cair hingga bulan April 2021 ini dan tidak akan diperpanjang karena pemerintah tidak lagi menyediakan anggaran.

Sebelumnya bansos ini sudah cair kepada 10 juta keluarga penerima manfaat (KPM) dengan anggaran Rp 12 triliun sejak Januari 2021.

Baca Juga: Cara Cek Bantuan UMKM di eform.bri.co.id/bpum agar Dapat BLT Banpres BPUM BRI Rp 1,2 Juta

Berikut cara cek bansos PKH, BNPT dan BST melalui cekbansos.kemensos.go.id:

1. Buka link cekbansos.kemensos.go.id

2. Masukkan Provinsi, Kabupaten, Kecamatan dan Desa/Kelurahan

3. Masukkan Nama penerima sesuai KTP

4. Masukkan 4 huruf kode yang tertera dalam kotak kode

5. Lalu klik Cari

6. Maka muncul hasil pencarian data, berupa alamat penerima, periode bansos, dan identitas penerima

7. Selain itu, bila sudah menerima bansos, maka pada kolom ada keterangan status bansos sudah disalurkan atau belum.

Baca Juga: Klik Link dtks.kemensos.go.id Ini Cara Cek Online Penerima Bansos Tunai Rp 300 Ribu April 2021 Pakai KTP

Sayangnya, tidak semua masyarakat berhak dapat bantuan ini. Bansos Tunai atau BST Rp 300 ribu yang cair April 2021 ini hanya cair ke 10 juta KPM yang memenuhi syarat.

Dikutip Berita DIY dari laman Indonesia.go.id, berikut syarat dapat bansos tunai atau BST Rp 300 ribu April 2021:

  1. Calon penerima adalah masyarakat yang masuk dalam pendataan RT/RW dan berada di desa.
  2. Calon penerima adalah mereka yang kehilangan pekerjaan di tengah pandemi Covid-19.
  3. Calon penerima tidak terdaftar sebagai penerima bantuan sosial lain dari pemerintah pusat seperti Program Keluarga Harapan (PKH), kartu sembako, paket sembako, Bantuan Pangan Nontunai (BPNT), hingga kartu prakerja.
  4. Apabila calon penerima tidak mendapatkan bansos dari program lain, tetapi belum terdaftar oleh RT/RW, maka bisa langsung menginformasikannya ke aparat desa.
  5. Jika calon penerima memenuhi syarat, tetapi tidak memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP), tetap bisa mendapatkan bansos tanpa harus membuat KTP terlebih dulu. Penerima mesti berdomisili di desa tersebut dan menulis alamat lengkapnya.
  6. Apabila penerima sudah terdaftar dan datanya valid maka BST Kemensos Rp300 ribu akan diberikan secara tunai melalui kantor Pos.***

 

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x