CPNS 2023 Kapan Dibuka? Ini Jadwal dan Formasi Penerimaan CPNS 2023 Terbaru

29 Juli 2023, 10:55 WIB
Kapan CPNS 2023 dibuka, jadwal dan formasi penerimaan rekrutmen CPNS 2023. /Tangkap layar sscasn.bkn.go.id

BERITA DIY - Simak informasi CPNS 2023 kapan dibuka lengkap dengan jadwal seleksi pendaftaran dan formasi penerimaan CPNS 2023 yang dibutuhkan terbaru, berikut ini.

Masyarakat telah menantikan kapan jadwal pembukaan pendaftaran atau penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2023.

Informasi seperti jadwal pendaftaraan dan formasi penerimaan CPNS 2023 juga banyak dicari oleh masyarakat yang ingin mencoba melakukan pendaftaran dan mengikuti seleksi CPNS 2023.

Berikut update terkini pendaftaran penerimaan CPNS 2023 menurut Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenpanRB), selengkapnya.

Baca Juga: CPNS 2023 SMA Batas Umur Berapa? Syarat Daftar CPNS Lulusan SMA di Kemenkumham, Kejaksaan, Kemenhub

Dilansir dari antaranews pada Juni 2023, MenpanRB Abdullah Azwar Anas mengatakan bahwa KemenpanRB tenagh memantapkan rencana penetapan formasi rekrutemen CPNS 2023.

Pada kesempatan yang sama, Azwar juga menyampaikan bocoran kapan pendaftaran CPNS 2023 akan dilaksanakan yaitu September 2023.

"September 2023 ini mulai, kan kita tetapkan dulu formasinya," kata Azwar dikutip dari antaranews.

Lantas, bagaimanakah formasi rekrutmen CPNS 2023 yang akan dibuka pada bulan September 2023 mendatang ini? Berikut rincian lengkapnya.

Baca Juga: Formasi CPNS 2023 PDF Lulusan SMA, SMK, D3, Sarjana Dicari, Ini Info Kapan Pendaftaran Dibuka dan Link Daftar

MenpanRB, Azwar menjelasakan bahwa total formasi yang dibutuhkan pada CPNS 2023 ini untuk sementara berjumlah 1.030.751 orang.

Dari total formasi tersebut nantinya akan terbagi menjadi 80 persen terdisi dari non ASN atau PPPK dan sisanya sebanyak 20 persen fresh graduate.

Berikut rincian total kebutuhan nasional ASN 2023, selengkapnya.

- CPNS Dosen sebanyak 15.859 orang

- Tenaga Teknis lain sebanyak 18.595 orang

- PPPK Dosen sebanyak 6.472 orang

- PPPK Tenaga guru sebanyak 12.000 orang

- PPPK Tenaga kesehatan sebanyak 12.719 orang

- PPPK Tenaga Teknis Lain sebanyak 15.205 orang

Baca Juga: Link Daftar CPNS 2023 sscasn.bkn.go.id Dibuka Kapan? Ini Jadwal dan Formasi TERKINI Rekrutmen PNS dan PPPK

Sedangkan untuk kebutuhan daerah ASN 2023 adalah sebagai berikut.

- PPPK Guru sebanyak 580.202 orang

- PPPK Tenaga Kesehatan sebanyak 327.542 orang

- PPPK Tenaga Teknis sebanyak 35.000 orang

- PNS Lulusan Kedinasan sebanyak 6.259 orang

Lantaran baru akan dibuka pada bulan September 2023 mendatang, maka masyarakat yang berniat untuk mengikuti seleksi rekrutmen CPNS 2023 bisa memantau informasi secara berkala di laman sscasn.bkn.go.id.

Demikian informasi jadwal kapan CPNS 2023 dibuka lengkap dengan daftar kuota formasi penerimaan CPNS 2023.***

Editor: Sani Charonni

Sumber: Antaranews

Tags

Terkini

Terpopuler