Sholat Taubat Berapa Rakaat? Ini Jumlahnya yang Bisa Dikerjakan Umat Islam Lengkap Niat dan Tata Cara

27 April 2023, 16:00 WIB
Ilustrasi penjelasan jumlah rakaat sholat Taubat lengkap dengan niat dan tata cara yang bisa dikerjakan umat Islam. /PEXELS/baybiyik

BERITA DIY - Berikut penjelasan jumlah rakaat sholat taubat lengkap dengan bacaan niat dan tata cara yang bisa dikerjakan umat muslim untuk memohon ampunan tersaji dalam ulasan artikel ini.

Umat Islam hendaknya melakukan pengampunan atas dosa yang telah diperbuatnya pada Allah Swt. Salah satu ibadah sunnah yang bisa dikerjakan oleh umat Islam yang dapat mengantarkan umat ke pintu pertaubatan adalah sholat taubat.

Sholat taubat ini dapat dilaksanakan bagi umat Islam yang memiliki sejumlah kesalahan ataupun dosa pada waktu-waktu yang telah lalu dengan niat memohon pengampunan.

Upaya untuk taubat dari setiap kesalahan dan dosa yang dilakukan tersebut namun haruslah benar-benar muncul dari hati nurani dan mengupayakan untuk tidak terjadi kembali nantinya.

Baca Juga: Sepertiga Malam Terakhir Itu Jam Berapa? Simak Kapan Waktu Terbaik Mendirikan Salat Hajat dan Tahajud

Hal ini sesuai dengan yang telah dituliskan dari riwayat atau Hadist yang pernah disampaikan oleh Nabi Muhammad SAW,

كُلُّ بَنِي آدَمَ خَطَّاءٌ، وَخَيْرُ الْخَطَّائِينَ التَّوَّابُونَ  

Artinya: “Setiap anak keturunan Adam adalah orang yang berbuat kesalahan, dan sebaik-baik orang yang berbuat kesalahan adalah orang yang bertaubat.” HR. Ibnu Majah.

Lebih lanjut, bagi yang akan melaksanakan sholat taubat tersebut, maka dapat terlebih dahulu meniatkan bahwa akan bertaubat dengan kesungguhan dan kemurnian hati.

Adapun mengenai berapa jumlah rakaat sholat taubat, niat, hingga tata cara melaksanakannya tersaji di bawah ini:

Jumlah Rakaat Sholat Taubat

Sholat taubat bisa dilaksanakan pada pagi, siang, hingga malam hari. Jumlah rakaat sholat taubat sama dengan sholat sunnah lain pada umumnya, yakni 2 rakaat.

Baca Juga: Bacaan Niat Puasa Qodho Ramadhan dalam Teks Arab, Latin, dan Artinya, Tersaji Alasan Boleh Puasa Qodho

Niat dan Tata Cara Sholat Taubat

1. Niat

أُصَلِّي سُنَّةَ التَّوْبَةِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ ِللهِ تَعَالَى

Ushallî sunnatat taubati rak‘ataini lillaahi ta‘aala.

Artinya: "Saya berniat shalat sunnah taubat dua rakaat karena Allah SWT."

2. Takbiratul ihram

3. Membaca Al Fatihah dan Surah lainnya (Surah pendek atau panjang bebas)

4. Ruku membaca doa ruku’

5. I’tidal membaca doa i’tidal

6. Sujud pertama membaca doa sujud

7. Duduk diantara dua sujud membaca doa duduk diantara dua sujud

Baca Juga: Hukum Puasa Syawal Digabung Senin Kamis, Ini Bacaan Niat Puasa Sunnah Keduanya Lengkap Arab, Latin dan Arti

8. Sujud kedua membaca doa sujud

10. Lakukan rakaat kedua dengan cara yang sama seperti rakaat pertama

11. Duduk tahiyat membaca doa tahiyat

12. Salam

Demikianlah informasi yang dapat diberikan mengenai penjelasan jumlah rakaat sholat taubat lengkap dengan niat dan tata cara yang bisa dikerjakan umat Islam.***

Editor: Aziz Abdillah

Tags

Terkini

Terpopuler