Tata Cara Mengusir Cicak dari Rumah yang Ampuh, Pakai 7 Cara Jitu Ini Cicak Langsung Kabur

10 April 2023, 13:42 WIB
Ilustrasi cicak - Simak tata cara mengusir cicak dari rumah yang ampuh. Pakai 7 cara jitu berikut ini cicak langsung kabur. /Pixabay/jeh6

BERITA DIY - Simak tata cara mengusir cicak dari rumah yang ampuh. Pakai 7 cara jitu berikut ini cicak langsung kabur.

Cicak merupakan hewan yang mudah ditemui di rumah. Hewan merayap di dinding ini kerap tidak menggigit.

Akan tetapi keberadaan cicak di rumah kadang dirasa sangat menganggu dan membuat risih. Apalagi jika bicara soal kotoran cicak.

Ya, kotoran cicak ini tak jarang membuat lantai maupun perabot rumah tangga kotor seperti TV, kulkas hingga magic com.

Baca Juga: Pernah Kejatuhan Cicak? Simak Arti dan Penjelasanya Menurut Mitos

Tak hanya soal kotoran, cicak yang biasa mencicip makanan di dapur pun membuat risih. Tapi tak hanya risih, pada rubuh cicak ada bakteri e coli yang bisa menyebabkan diare.

Oleh karena alasan di atas, banyak orang pun mencari tahu tata cara mengusir cicak dari rumah yang ampuh. Berikut 7 cara jitu berikut ini cicak langsung kabur.

1. Menutup ventilasi

Ventilasi udara yang ada di rumah bisa ditutup menggunakan karton maupun plastik untuk menghidari cicak masuk ke dalam rumah. Tapi pastikan rumah ber-AC agar tetap bisa mendapatkan udara.

2. Menyekat ventilasi

Selain menutup, menyekat ventilasi dengan kawat atau jaring nyamuk bisa dilakukan. Sekat tersebut akan membuat cicak tidak bisa masuk, Anda tetap bisa dapat udara dari luar rumah.

Baca Juga: 5 Tips Cara Mengusir dan Membasmi Serangga dari Rumah Tanpa Menggunakan Bahan Kimia Berbahaya

3. Kapur barus

Menempatkan kapur barus di sudut ruangan juga bisa mengusir cicak. Bau tajam dari kapur barus ini tidak disukai cicak.

4. Atur suhu ruangan

Anda bisa mengatur suhu ruangan menjadi dingin agar cicak tidak masuk rumah. Cicak dikenal hewan yang tidak bisa mengatur suhu tubuh dan senang di ruangan suhu hangat.

5. Obat nyamuk semprot

Obat nyamuk semprot yang mengandung banyak bahan kimia tidak hanya mematikan buat nyamuk. Cicak pun bisa mabuk dan kabur dari rumah Anda.

Baca Juga: Khasiat Daun Kelor bagi Kesehatan Menurut Sains, Bukan Hanya Mengusir Setan

6. Cangkang telur rebus

Jika merebus telur, cangkang jangan dibuang. Cangkang telur rebus mengeluarkan bau seperti belerang yang tidak disukai cicak dan bisa membuatnya kabur.

7. Jus cabai

Anda bisa membuat jus cabai untuk mengusir cicak. Caranya, semprotkan jus cabai di daerah yang sering didatangi cicak, maka cicak tak akan kembali.

Itulah tata cara mengusir cicak dari rumah yang ampuh, pakai 7 cara jitu di atas cicak langsung kabur.***

Editor: F Akbar

Tags

Terkini

Terpopuler