Profil Cak Sapari Ludruk Meninggal Dunia Hari Ini di Surabaya, Ini Biodata Kawan Kartolo CS Tersebut

15 September 2022, 12:04 WIB
Cek profil dan biodata Cak Sapari seniman ludruk meninggal dunia hari ini, Kamis 15 September 2022 di Surabaya. /Tangkap layar YouTube.com/StarvisionPlus

BERITA DIY - Berikut profil dan biodata Cak Sapari seniman ludruk meninggal dunia hari ini, Kamis 15 September 2022 lengkap umur, asal, dan karier.

Kartolo, seniman ludruk Jawa Timur mengabarkan jika Cak Sapari meninggal setelah berjuang melawan diabetes.

Diketahui, Kartolo dan Cak Sapari adalah dua orang tersisa dari grup Jula-Juli Guyonan Kartolo Cs, selain Tini (istri Kartolo).

Baca Juga: Profil Lengkap Biodata Reza Gunawan Meninggal Hari Ini, Suami Dewi Lestari Derita Stroke

Kartolo dan Cak Sapari serta Basman merilis puluhan kaset Jula-Juli Guyonan di medio 1970-1990 an.

Dilansir ANTARA, Wakil Wali Kota Surabaya Armuji juga mengucapkan bela sungkawa atas meninggalnya Cak Sapari.

"Innalillahi wainnailaihi rojiun telah meninggal dunia Cak Sapari legenda ludruk Surabaya," kata Armuji di Surabaya pada Kamis, 15 September 2022.

Baca Juga: Profil dan Biodata Mikhail Gorbachev Meninggal Dunia Hari Ini, Pencetus Glasnost dan Mirip Tokoh One Piece

Profil Cak Sapari

Cak Sapari lahir pada tanggal 5 Juli 1948 di Jawa Timur. Ia mulai terjun ke kesenian ludruk Surabaya secara otodidak.

Kemudian, Cak Sapari bertemu dengan Kartolo CS yakni Kartolo, Basman, Sapari, Sokran, Blonthang, dan Tini (istri Kartolo) di Jombang.

Sejak saat itu, mereka membentuk nama Jula-Juli Guyonan Kartolo CS dan kerap menghibur masyarakat dalam program Pro4 di RRI.

Baca Juga: Profil Hermanto Dardak Ayah Emil Dardak yang Meninggal Hari Ini dan Kronologi Kecelakaan di Tol Pekalongan

Adegan lakon Jula-Juli Guyonan yang direkam dengan pita kaset sempat booming pada era 1970-1990.

Judul lakon yang terkenal di antaranya, "Sepur India", "Pemburu Cipret", "Patih Kabur Kanginan" dan lain-lain.

Ketiga lakon yang dimainkan Cak Sapari tersebut kini jadi buruan kolektor.

Baca Juga: Kronologi Suporter BCS PSS Sleman Tri Fajar Firmansyah Meninggal yang Trending Twitter dan Inisial Pelaku

Diketahui, Cak Sapari juga pernah ikut serta di film Yo Wes Ben.

Kini, Cak Sapari meninggal di umur 74 tahun di Surabaya.

Demikian profil dan biodata Cak Sapari seniman ludruk meninggal dunia hari ini, Kamis 15 September 2022 di Surabaya.***

Editor: Arfrian Rahmanta

Tags

Terkini

Terpopuler