Resep dan Cara Membuat Kue Bulan, Makanan yang Menarik dalam Festival Pertengahan Musim Gugur di Tiongkok

21 September 2021, 11:50 WIB
ILUSTRASI - Resep dan cara membuat kue bulan atau Moon Cake. /PIXABAY/Meongan278

BERITA DIY - Ketahui resep lengkap dengan cara membuat kue bulan asli dari Tiongkok yang menarik dalam Festival Pertengahan Musim Gugur di negara tersebut.

Festival Pertengahan Musim Gugur yang diadakan di negara Tiongkok menjadi salah satu festival yang menarik bagi para wisatawan yang hadir untuk berwisata di negara tersebut.

Pasalnya berbagai pertunjukan dihadirkan dalam festival yang dilakukan tiap tahun tersebut. Selain beragam festival diadakan di acara tersebut, juga terdapat makanan khas yang menjadi ciri khas Tiongkok.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Zuppa Soup, Hidangan Lezat dengan Citarasa Creamy yang Bikin Ketagihan

Salah satu yang menarik perhatian adalah adanya kue bulan atau disebut juga dengan Moon Cake. Adanya kue ini merupakan memiliki cerita tersendiri dibaliknya yang cukup menarik pula untuk diketahui.

Dalam melakukannya, masyarakat Tiongkok atau Cina akan membuat kue bulan secara bersama-sama dan menghidangkannya untuk bersama-sama kepada masyarakat maupun wisatawan yang hadir.

Meski demikian kue ini sebenarnya juga dapat diramu maupun dibuat oleh masyarakat yang ingin membuatnya secara mandiri di rumah. Sebab bahan yang dibutuhkan dan cara membuatnya juga cukup mudah.

Baca Juga: Resep Soto Ayam Rumahan Lengkap dengan Bahan, Bumbu, dan Cara Membuat

Berikut merupakan resep dan cara membuat kue bulan atau moon cake:

Bahan-bahan:

1. 180 gram terigu

2. 125 gram sirup

3. 1/2 sendok air abu atau garam

4. 1/8 biji air lemon

5. Kuning telur

 

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Empal Gentong, Makanan Khas Kota Cirebon Dijamin Bakal Ketagihan

Cara membuat:

1. Campurkan terlebih dahulu siru, garam, air lemon, dan kuning telur yang sebelumnya telah disiapkan.

2. Setelah itu tambahkan terigu dan aduk hingga merata.

3. Diamkan dalam waktu kurang lebih 5 jam dalam wadah plastik tertutup.

4. Kemudian ambil adonan kulit yang telah disiapkan sebelumnya. 

5. Isi dengan lotus dan kuning telur.

6. Lumuri dengan terigu tipis-tipis.

7. Panggang dalam oven selama 15 menit.

8. Kemudian olesi dengan kuning telur.

9. Panggang kembali dalam oven.

10. Kemudian dinginkan sesuai suhu ruangan.

11. Setelah dingin maka kue bulan dapat disantap.

Baca Juga: Resep Waffle Fluffy, Garing di Luar Lembut di Dalam ala Chef Devina Hermawan Cocok Jadi Kudapan Ringan

Lebih lanjut, kue bulan sendiri memiliki sejarah yang panjang. Dahulu dipercaya makanan ini biasa disantap oleh para petani sebagai permohonan kepada dewa Bumi. 

Dengan menyantap kue bulan ini merupakan suatu tanda rasa syukur karena telah diberikan hasil bumi yang melimpah dari dewa Bumi, sekaligus sebagai permohonan musim berikutnya akan lebih makmur kembali.

Demikianlah resep dan cara membuat kue bulan yang banyak menarik perhatian di Festival Pertengahan Musim Gugur yang diadakan di Tiongkok.***

 

Editor: Muhammad Naufal Alyaa

Tags

Terkini

Terpopuler