Berapa Harga iPhone 14 hingga iPhone 14 Pro Max: Simak Spesifikasi dan Kapan Jadwal Mulai Rilis di Indonesia

- 23 Mei 2022, 15:00 WIB
Ilustrasi - Ini spesifikasi, harga, dan kapan rilis iPhone 14, Pro, Max, dan Pro Max.
Ilustrasi - Ini spesifikasi, harga, dan kapan rilis iPhone 14, Pro, Max, dan Pro Max. /pexels.com/@martin sanchez

BERITA DIY - Intip perkiraan harga yang ditawarkan dalam iPhone 14 series mulai dari reguler, Pro, Max hingga Pro Max beserta spesifikasi dan jadwal rilis di Indonesia.

Belakangan kabar mengenai rilisnya iPhone 14 menjadi ramai dan diperbincangkan oleh para netizen di berbagai laman media sosial.

Salah satu yang ramai memperbincangkan mengenai iPhone 14 series ini terlihat pada akun media sosial Twitter, bahkan hingga menjadikan kata kunci tersebut sebagai Trending Topic.

Baca Juga: Cara Menemukan HP iPhone yang Hilang Berlaku juga Pada iPad atau iPod Touch, Aktifkan Segera Aplikasi Ini

Pasalnya Apple sebagai produsen dari iPhone memang telah memastikan akan menghadirkan beberapa unit yang berbeda dalam Iphone 14 series yang akan segera rilis tersebut.

Beberapa unit atau seri yang akan dirilis sebagai produk terbaru iPhone tersebut diketahui yaitu seperti iPhone 14 atau reguler, iPhone 14 Pro, iPhone 14 Max, dan iPhone 14 Pro Max.

Sebelum nantinya dapat menjatuhkan pilihan untuk membeli, maka dapat terlebih dahulu mengetahui mengenai informasi lengkap mengenai spesifikasi dan juga harga yang dibanderol.

Baca Juga: Link Download Minecraft Versi Terbaru 1.18.32 Mei 2022 Resmi untuk Android, iPhone dan Windows

Spesifikasi Iphone 14, Pro, Max, dan Pro Max

Lebih lanjut mengenai spesifikasi yang dimiliki, disebutkan dari GSMArena, bahwa secara bentuk dan tampilan pada setiap seri yang dimiliki dalam iPhone 14 ini masih sama seperti yang terdapat pada iPhone 13.

Sedangkan perbedaan sendiri muncul yaitu terkait dengan ukuran layar yang dimiliki, pada iPhone 14 dan 14 Pro yaitu 6,1 inch. Untuk iPhone 14 Max dan Pro Max akan dilengkapi dengan ukuran layar 6,7 inch.

Terkait dengan chip yang dimiliki, pada iPhone 14 Pro dan 14 Pro Max akan menggunakan A16 Chip. Sedangkan bagi iPhone 14 dan iPhone 14 Max nantinya akan menggunakan A 15 Bionic.

Mengenai dengan RAM kempat model Iphone terbaru tersebut dilengkap dengan RAM 6 GB, namun untuk 14 Pro dan 14 Pro Max akan menggunakan LPDDR 5, untuk iPhone 14 dan iPhone 14 Max akan menggunakn LPDDR 14X.

Baca Juga: Apa Aman Download Link Aplikasi GB WhatsApp Mod Pro V8 75 atau WA Plus di HP iPhone dan Android?

Disisi lain, terkait dengan harga yang akan dibanderol untuk keempat jenis Iphone terbaru tersebut, hingga kini pihak Apple masih belum merilis jumlah harga yang akan ditawarkan.

Namun dikutip dari sejumlah sumber, diperkirakan bahwa harga yang dibanderol untuk iPhone 14 series ini adalah sebagai berikut:

-iPhone 14 256 GB: 899 Dollar

-iPhone 14 Pro 512 GB: 1399 Dollar

-iPhone 14 Max 512 GB: 1099 Dollar

-iPhone 14 Pro Max 512 GB: 1499 Dollar.

Meski demikian harga yang dicantumkan diatas merupakan perkiraan kisaran, sehingga masih menantikan mengenai adanya rilis resmi nantinya.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi iPhone 14 Pro Max hingga Mini: Ada Warna Apa Saja dan Kapan Rilis di Indonesia?

Untuk kapan jadwal rilis resmi secara global maupun di Indonesia, pihak Apple juga belum melakukan rilis resmi mengenai kapan rencananya iPhone 14 Series akan mulai meluncur.

Namun dari kabar yang beredar bahwa rencananya akan dilangsungkan pada September, akan tetapi hal tersebut masuh belum dapat dikonfirmasi mengenai apakah benar akan dilakukan.

Itulah informasi lengkap mengenai iPhone 14 Series beserta dengan spesifikasi, harga yang ditawarkan, dan juga kapan rencananya akan rilis baik secara global maupun di Indonesia.***

Editor: Muhammad Naufal Alyaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x