5 Daftar HP yang Mendukung Jaringan 5G di Indonesia, LENGKAP Spesifikasi dan Harga

27 Mei 2021, 12:02 WIB
Ilustrasi - 5 Daftar HP yang Mendukung Jaringan 5G di Indonesia, LENGKAP Spesifikasi dan Harga /Unsplash/James Yarema

BERITA DIY - Sebagai jaringan internet yang menawarkan kecepatan tinggi, jaringan 5G sudah diimplementasikan di beberapa negara, termasuk Indonesia yang secara resmi mulai diluncurkan per hari ini Kamis, 27 Mei 2021.

Oleh karena itu, hadirnya jaringan 5G ini lantas membuat para pelaku industri ponsel menghadirkan beberapa smartphone atau HP yang mendukung jaringan 5G di Indonesia.

Dilansir Berita DIY dari berbagai sumber, Berikut 10 HP yang mendukung jaringan 5G di Indonesia:

Baca Juga: Sinyal 5G Telkomsel Perlu Ganti SIM Baru atau Tidak? Berapa Harga Paket Data Internet dan Kecepatannya?

1. Xiaomi Mi 10T

Dengan sokongan chipset Snapdragon 865, bermain game dengan Mi 10T tidak dapat dianggap remeh. Meskipun belum bisa menyaingi Snapdragon 865 Plus, chipset ini merupakan salah satu yang terbaik di dunia.

Selain dukung konektivitas 5G, HP ini juga didukung konektivitas NFC dan WiFi 6 untuk kecepatan unduhan yang lebih cepat.

Berikut spesifikasinya:

  • Layar: IPS LCD, 6,67 inci, FUll HD+
  • Chipset: Qualcomm SM8250 Snapdragon 865 (7 nm+)
  • GPU: Adreno 650
  • RAM: 8 GB
  • Memori Internal: 128 GB
  • Memori Eksternal: –
  • Kamera Belakang: 64 MP + 13 MP + 5 MP
  • Kamera Depan: 20 MP
  • Baterai: Li-Po 5000 mAh
  • Harga: Rp6 jutaan 

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A32 5G, HP 5G Terbaru Paling Murah di Indonesia

2. Huawei Nova 7

Huawei nova 7 merupakan salah satu HP Huawei termurah yang sudah menggunakan 5G. Performa baik dihasilkan Modem 5G yang tersemat di dalam chipset Kirin 985 5G saat HP dioperasikan. jaringan stand-alone dan juga non-stand-alone juga sudah didukung koneksi 5G yang dimiliki tersebut.

Berikut spesifikasinya:

  • Rilis: Juli 2020
  • Layar: OLED 6,53 inci, 1080 x 2400 piksel
  • Chipset: Kirin 985 5G (7 nm)
  • GPU: Mali-G77 (8-core)
  • RAM: 8 GB
  • Memori Internal: 256 GB
  • Memori Eksternal: -
  • Kamera Belakang: 64 MP + 8 MP + 8 MP + 2 MP
  • Kamera Depan: 32 MP
  • Baterai: Li-Po 4000 mAh
  • Harga: Rp5 jutaan

Baca Juga: 10 Daftar HP yang Sudah Mendukung Jaringan 5G di Indonesia, Ketahui Sebelum Membeli: Ada Oppo hingga Samsung

3. Xiaomi Mi 10T Pro

Salah satu HP termurah yang mengantongi konektivitas 5G adalah Xiaomi Mi 10T Pro. Lensa utamanya yang awalnya berkekuatan 64 MP kini memiliki resolusi 108 MP.

Dibandingkan versi regulernya yang memiliki memori internal sebesar 128 GB, Xiaomi Mi 10T Pro memiliki 256 GB. Untuk penggunaan chipset, tidak ada peningkatan.

HP ini udah mengantongi standar kualitas HDR10 dengan kecerahan tipikal 500 nits untuk tampilan layar. Selain itu, HP ini juga tahan banting karena ada lapisan Corning Gorilla Glass 5.

Xiaomi Mi 10T Pro memiliki speaker stereo yang bisa mengeluarkan suara dengan lantang, seimbang, dan nge-bass, juga kecerahan layar yang berkualitas sehinga menonton video juga memberikan sensasi tersendiri.

Berikut spesifikasinya:

  • Layar: IPS LCD, 6,67 inci
  • Chipset: Qualcomm SM8250 Snapdragon 865 (7 nm+)
  • GPU: Adreno 650
  • RAM: 8 GB
  • Memori Internal: 256 GB
  • Memori Eksternal: –
  • Kamera Belakang: 108 MP + 13 MP + 5 MP
  • Kamera Depan: 20 MP
  • Baterai: Li-Po 5000 mAh
  • Harga: Rp6.999.000,-

Baca Juga: Bocoran Keunggulan dan Spesifikasi Vivo V21 5G, HP Terbaru yang Akan Rilis 24 Mei 2021

4. Poco F2 Pro

Meskipun secara fisik, bodinya tebal dan berat, Poco F2 Pro memiliki kualitas konstruksi sangat bagus dan desain yang menonjol. HP ini memiliki layar OLED yang super terang karena mengusung kamera depan pop-up, juga warna yang akurat tanpa ada bagian yang terpotong.

Untuk HP sekelasnya, baterai Poco F2 Pro memiliki daya tahan yang sangat bagus dan chip Android tercepat di pasaran dengan pilihan RAM 6 GB (LPDDR4X) atau 8 GB (LPDDR5) yang tersemat di dalamnya.

Berikut spesifikasinya:

  • Rilis: Mei 2020
  • Layar: Super AMOLED 6,67 inci, 1080 x 2400 piksel
  • Chipset: Snapdragon 865 (7 nm+)
  • GPU: Adreno 650
  • RAM: 6 GB, 8 GB
  • Memori Internal: 128 GB, 256 GB
  • Memori Eksternal: -
  • Kamera Belakang: 64 MP + 5 MP + 13 MP + 2 MP
  • Kamera Depan: Pop-up 20 MP
  • Baterai: Li-Po 4700 mAh
  • Harga; Rp6 jutaan 

Baca Juga: Spesifikasi Lengkap dan Harga Oppo A74, HP 5G dengan Prosesor Snapdragon 662 Terbaru

5. OPPO Reno5 5G

Selain sudah mendukung teknologi 5G, OPPO Reno5 5G hadir dengan beberapa spesikasi unggulan. HP ini juga hadir dengan chip Snapdragon 765G yang memiliki modem 5G, tetapi di Indonesia hanya tersedia dalam satu varian saja, yakni 8/128 GB.

Keunggulan yang fantastis dari HP ini ialah konon mampu mengisi baterai OPPO Reno5 5G dari kosong hingga penuh dalam waktu sekitar 35 menit saja.

Dengan laju penyegaran 90Hz, OPPO Reno5 5G menampilkan layar OLED Full HD. Dengan jaringan 5G, Reno5 5G adalah perangkat yang andal untuk bermain game, streaming film, dan fotografi. Hal itu karena prosesornya merupakan prosesor kelas gaming yang memadai.

Berikut spesifikasinya:

  • Rilis: Januari 2021
  • Layar: OLED 6,43 inci, 1080 x 2400 piksel
  • Chipset: Snapdragon 765G 5G (7 nm)
  • GPU: Adreno 620
  • RAM: 8 GB
  • Memori Internal: 128 GB
  • Memori Eksternal: -
  • Kamera Belakang: 64 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP
  • Kamera Depan: 32 MP
  • Baterai: Li-Po 4300 mAh
  • Harga: mulai Rp 6,9 jutaan 

Demikian lima HP yang mendukung jaringan 5G di Indonesia yang layak kamu coba.***

Editor: Adestu Arianto

Tags

Terkini

Terpopuler