Jadwal Indonesia vs Argentina FIFA Match Day Juni 2023, Ini Stadion yang Dipakai dan Prediksi Harga Tiket

- 19 Mei 2023, 17:16 WIB
Ini jadwal Indonesia vs Argentina FIFA Match Day Juni 2023, stadion yang dipakai dan prediksi harga tiket.
Ini jadwal Indonesia vs Argentina FIFA Match Day Juni 2023, stadion yang dipakai dan prediksi harga tiket. /Instagram @pssi @afaseleccion

BERITA DIY - Berikut informasi jadwal Indonesia vs Argentina FIFA Match Day Juni 2023, stadion yang dipakai serta prediksi harga tiket.

Kabar mengenai jadwal pertandingan Indonesia vs Argentina di FIFA Match Day pada Juni 2023 mulai beredar di sosial media.

Terbaru, salah satu jurnalis Argentina, Gaston Edul mengunggah rencana jadwal pertandingan Indonesia vs Argentina.

 

"Confirmado: Argentina va a jugar en Indonesia entre el 18 y 20 de junio (Dikonfirmasi: Argentina akan bermain di Indonesia antara 18 dan 20 Juni)," tulisnya di @gastonedul pada 18 Mei 2023.

Baca Juga: Susunan Pemain Argentina vs Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni 2023 Beredar: Messi dan Mac Allister Main

Sontak saja cuitan itu banjir komentar khususnya warganet asal Indonesia.

 

"Update Indonesia vs Argentina," tulis @UpdateBolabola

"Login war tiket," tulis akun @firmandihmd

"info tiket bwangg," tulis akun @terlunagaa

Namun tak sedikit juga yang masih menunggu informasi resmi dari PSSI.

 

"@PSSI @erickthohir @KEMENPORA_RI, apa ini serius???" tulis akun @belogrunge_deni

"Ingat kata pak Ketum, selama dia belum tandatangani kertas hitam putih diatas materai cap 10rb belom bisa memastikan itu terjadi. Doakan saja semoga yang datang beneran Argentina yang ada Messi nya," ungkap akun @sandi_sandull.

Baca Juga: 4 Pemain Asing yang Dirumorkan dengan Persib Bandung, Ada Pemain Liga Spanyol dan Liga Israel

"Selama PSSI belum konfirmasi msh belum percaya, mreka udah di indo baru prcaya..wkwk," ungkap akun @ummu.ziqri.7.

Kabar Argentina yang akan melakoni laga FIFA Match Day pada Juni 2023 mendatang memang sudah lama beredar. Terlebih wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali sempat mengatakan ingin mengundang Argentina pasca dirinya terpilih saat KLB PSSI pada bulan Februari lalu.

Lambat laun, kabar itu dikonfirmasi kebenarannya oleh jurnalis Argentina, Gaston Edul melalui akun twitter pribadinya.

 

Baca Juga: Kapan Jadwal Laga Uji Coba Timnas Indonesia vs Argentina FIFA Matchday 2023? Ini Jawaban PSSI

Argentina sendiri sudah memastikan diri akan bermain di Asia untuk FIFA Match Day Juni mendatang. Australia, China, hingga Indonesia disebut menjadi calon lawan juara Piala Dunia 2022 tersebut.

Adapun untuk stadion yang akan digunakan dalam laga Indonesia vs Argentina disebut-sebut menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

 

Sementara untuk harga tiket diprediksi akan dibandrol pada harga Rp300.000 hingga jutaan rupiah.

Itulah informasi jadwal Indonesia vs Argentina FIFA Match Day Juni 2023, stadion yang dipakai, dan prediksi harga tiket.***

 

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x