Profil Biodata Enea Bastianini Sang Jawara MotoGP 2022 Seri Qatar: Berikut Daftar Gelar, Karier, dan Akun IG

- 7 Maret 2022, 13:05 WIB
Profil dan biodata Enea Bastianini pembalap muda yang menjuarai MotoGP 2022 seri Qatar, lengkap dengan daftar gelar, karier, dan akun Instagram.
Profil dan biodata Enea Bastianini pembalap muda yang menjuarai MotoGP 2022 seri Qatar, lengkap dengan daftar gelar, karier, dan akun Instagram. /Instagram.com/@bestia23

Baca Juga: Profil dan Biodata Enea bastianini Juara MotoGP Qatar 2022: Tanggal Lahir, Perjalanan Karier, Tim Saat Ini

Karier awal sebagai pembalap

Bastianini mengenal dunia kuda mesin sejak usia sangat muda, pada saat ia mengendarai motor mini pada umur 3 tahun 3 bulan.

Hal itulah yang membuat Bastianini sempat menggunakan angka 33 sebagai nomor motornya untuk berlaga.

Tercatat, Enea Bastianini telah tampil di banyak kategori seperti Honda HIRP Trophy 100cc, Honda RS125 Trophy, dan Mini GP 70cc Italian Championship.

Pada tahun 2013, Bastianini mengikuti ajang kompetisi Red Bull MotoGP Rookies Cup. Setelah itu ia mencoba peruntungan dengan masuk ke Moto3.

Baca Juga: Profil dan Biodata Mario Aji Pembalap Moto3 Asal Magetan Indonesia Lengkap dengan Karier dan Akun Instagram

Pada kejuaraan dunia Moto3, Bastianini melakukan debut balapan pertamanya pada tahun 2014 saat mengendarai motor dari tim GO&FUN.

Tahun 2019 Enea Bastianini bergabung dengan Italtrans Racing Team pada kompetisi balapan Moto2, ia berhasil keluar sebagai juara pada MotoGP musim 2020.

Namun Bastianini sempat mengalami kecelakaan pada saat melakukan balapan di Grand Prix Australia, ketika itu ia menabrak tikungan satu dan terdampar di lintasan.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x