Sulingjar 2023 PAUD: Cara Mengisi di surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id dan Tujuan Sulingjar 2023

- 13 Oktober 2023, 17:53 WIB
Cara mengisi Sulingjar PAUD 2023 di surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id dan tujuan Sulingjar
Cara mengisi Sulingjar PAUD 2023 di surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id dan tujuan Sulingjar /Tangkap layar dashboardslb.kemdikbud.go.id

BERITA DIY - Simak cara mengisi Sulingjar PAUD 2023 di surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id dan tujuan program Sulingjar bagi pendidikan di Indonesia.

Kementerian Pendidikan mengadakan program Survei Lingkungan Belajar 2023 untuk para guru dan kepala sekolah di seluruh Indonesia untuk meningkatkan kualitas pendidikan.

Sejak 11 September 2023 lalu pengisian Sulingjar 2023 sudah dapat dilakukan. Namun pembagian jadwal pengisian dari jenjang PAUD-SMA telah dibagi dan diumumkan di laman resmi Kemdikbud.

Pengisian Sulingjar PAUD 2023 sendiri telah berlangsung sejak 25 Septmeber 2023 dan bisa dicek sekarang.

Baca Juga: Login Sulingjar SD 2023 Kemdikbud dan Mengatasi surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id Tidak Bisa Diakses

Para guru dan kepala sekolah PAUD bisa melakukan pengisian survei secara online di surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id.

Berikut informasi cara mengisi Sulingjar 2023 PAUD di surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id dan tujuan Sulingjar 2023 dalam dunia pendidikan.

Cara Mengisi Sulingjar PAUD 2023

Pengisian Sulingjar 2023 memang dilakukan secara online oleh para guru dan kepala sekolah di seluruh Indonesia.

Dengan melakukan pengisian Sulingjar 2023 secara online ini tentu saja memudahkan guru maupun kepala sekolah yang ada di seluruh Indonesia, karena dapat dijangkau hingga ke pelosok Indonesia.

Baca Juga: Kumpulan Soal Sulingjar 2023 Lengkap Ulasan Kunci Jawaban Survei Lingkungan Belajar PAUD SD Jelang ANBK

Adapun cara pengisian Sulingjar 2023 PAUD di surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id di bawah ini.

  1. Akses laman surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id
  2. Lengkapi data diri berupa: NPSN, Token, NIK dan Tanggal Lahir
  3. Klik login dan tunggu hingga hasilnya muncul

Itulah cara pengisian Sulingjar PAUD 2023 yang mudah untuk dilakukan oleh para guru dan kepala sekolah.

Perlu diketahui, bahwa token yang digunakan untuk mengisi data diri Sulingjar 2023 bisa didapatkan dari pihak sekolah.

Baca Juga: Cara Isi Sulingjar Guru SD 2023 via Link surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id, Cek Jadwal Penutupan DI SINI

Jika semua persyaratan pengisian Sulingjar 2023 sudah lengkap, maka guru dan kepala sekolah dapat segera mengisi survei dari Kemdikbud tersebut.

Tujuan Sulingjar 2023 di Dunia Pendidikan

Adanya program Sulingjar 2023 bagi para guru dan kepala sekolah ini memiliki tujuan khusus untuk dunia pendidikan di Indonesia.

Hasil dari Sulingjar 2023 ini akan digunakan sebagai tolak ukur kualitas dan bahan evaluasi pendidikan yang ada di Indonesia.

Dari survei yang diisi oleh para guru dan kepala sekolah di seluruh Indonesia tersebut akan mendapatkan hasil yang dapat digunakan untuk memperbaiki kualitas pendidikan Indonesia.

Baca Juga: Cara Cetak Kartu Sulingjar 2023 dan Cara Mengisi Sulingjar PAUD di surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id

Selain itu ada, dengan mengisi Sulingjar 2023 pihak sekolah dapat mengetahui hal apa saja yang perlu diperbaiki di lingkungan sekolahnya.

Perencanaan untuk memperbaiki kualitas pendidikan yang lebih baik juga dapat dilakukan secara efektif dan akuntabel dengan adanya Sulingjar 2023 ini.

Tujuan dari Sulingjar 2023 tersebut tentu saja untuk mencapai pendidikan yang lebih baik untuk para murid di seluruh Indonesia baik itu dari jenjang PAUD hingga SMA.

Demikian informasi mengenai cara mengisi Sulingjar PAUD 2023 di surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id dan tujuan Sulingjar bagi pendidikan.***Yulistiana NW

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x