Contoh Soal OSN Kimia SMA 2023 dan Pembahasan, Ini Jadwal Pelaksanaan

- 1 April 2023, 12:54 WIB
Ilustrasi - Simak contoh soal OSN Kimia SMA 2023 dan pembahasan, serta jadwal pelaksanaan olimpiade sains nasional 2023.
Ilustrasi - Simak contoh soal OSN Kimia SMA 2023 dan pembahasan, serta jadwal pelaksanaan olimpiade sains nasional 2023. /PEXELS/George Pak

BERITA DIY - Berikut contoh soal OSN Kimia SMA 2023 dan pembahasan, serta jadwal pelaksanaan olimpiade sains nasional 2023.

Ajang olimpiade sains nasional atau OSN 2023 akan digelar tak lama lagi. Seleksi pun telah dilakukan di tingkat sekolah.

Kemudian untuk jadwal seleksi OSN tingkat Kabupaten/Kota akan dilaksanakan pada 4 -6 April 2023.

 

Maka, banyak siswa yang telah lolos seleksi tingkat sekolah dan akan memasuki seleksi tingkat Kabupaten/Kota mulai mencari contoh soal OSN Kimia SMA 2023 sebagai bahan untuk belajar menghadapi kompetisi.

Baca Juga: Kumpulan Soal OSN IPS SMP, Link Download PDF Lengkap Kunci Jawaban dan Pembahasan

Jika kemudian lolos, maka siswa akan mengikuti seleksi tingkat provinsi, baru setelahnya mulai masuk ke tingkat nasional.

 

Jadwal OSN 2023

Berikut jadwal pelaksanaan OSN 2023:

1. Tahap: Seleksi tingkat sekolah (OSN-S)

Tempat: Sekolah masing-masing

Penanggung jawab: Kepala Sekolah

Waktu: Februari 2023

2. Tahap: Seleksi tingkat Kabupaten/Kota (OSN-K)

Tempat: Sekolah masing-masing

Penanggung jawab: BPTI dan Dinas pendidikan Provinsi

Waktu: 4 - 6 April 2023

3. Tahap: Seleksi tingkat provinsi (OSN-P)

Tempat: Sekolah masing-masing

Penanggung jawab: BPTI

Waktu: 5 - 8 Juni 2023

 

4. Tahap: Seleksi tingkat nasional (OSN)

Tempat: Kota Bogor, Jawa Barat

Penanggung jawab: BPTI

Waktu: 27 Agustus - 2 September 2023

Baca Juga: Soal OSN Matematika SMA dan Pembahasannya serta Kunci Jawaban: Cocok untuk Latihan Persiapan Olimpiade 2023

Contoh Soal OSN Kimia SMA 2023 dan Pembahasan

Contoh soal OSN Kimia SMA 2023 ini dapat dijadikan sebagai acuan dan bahan belajar selama masa persiapan.

Contoh Soal OSN Kimia SMA

Soal 1

Berikut ini beberapa contoh penerapan sifat koligatif dalam kehidupan sehari-hari:

(1) desalinasi air laut

(2) penggunaan etilen glikol pada radiator mobil

(3) cairan infus yang dimasukkan ke dalam darah

(4) proses merambatnya air pada akar tanaman

(5) penggunaan garam pada pembuatan es puter

Contoh penerapan sifat koligatif yang merupakan proses penurunan titik beku adalah nomor….

 

Jawaban: 2 dan 5

(1) desalinasi air laut merupakan proses reversible osmosis,berkaitan dengan sifat koligatif tekanan osmosis yaitu tekanan yang diperlukan untuk menghentikan proses osmosis

(2) penggunaan etilen glikol pada radiator mobil merupakan penerapan penurunan titik beku. Etilen glikol ditambahkan agar menurunkan titik beku air

(3) cairan infus yang dimasukkan ke dalam darah berkaitan dengan proses osmosis

(4) proses merambatnya air pada akar tanaman berkaitan dengan proses osmosis

(5) penggunaan garam pada pembuatan es puter berfungsi untuk menurunkan titik beku air untuk mendinginkan es puter

Soal 2

Suatu bahan makanan diuji dengan :

 

- Pereaksi biuret terbentuk warna ungu

- Pereaksi timbal (II) asetat terbentuk warna hitam

Berdasarkan hasil uji tersebut dapat disimpulkan dapat disimpulkan bahwa bahan makanan tersebut mengandung….

Jawaban:

Pereaksi biuret akan membentuk warna ungu jika dimasukkan ke dalam zat yang mengandung protein. Sedangkan, peraksi timbal akan membentuk warna hitam jika dimasukan ke dalam asam amino yang mengandung unsur belerang (s). Asam amino yang mengandung unsur belerang yaitu sistein. Jadi, jawabannya adalah mengandung zat : Protein, jenis kandungan : Sistein.

Baca Juga: Contoh Soal OSN IPA SD dan MI untuk Latihan Siswa Lengkap Kunci Jawaban

Soal 3

 

Perhatikan beberapa larutan berikut!

(1) HNO3 2M (3) NH40H 2 M

(2) H2SO4 2 M (4) C6H2O6 2 M

Pasangan larutan yang diperkirakan memiliki daya hantar listrik sama kuat adalah nomor….

Jawaban:

(1) dan (2)

Elektrolit Kuat terdiri dari asam kuat, basa kuat dan garam

Elektrolit lemah terdiri dari asam lemah, basa lemah

Non elektrolit : Glukosa, urea , alkohol

HNO3 (asam kuat) : elektrolit kuat
H2SO4 (asam kuat) : elektrolit kuat
NH4OH (basa lemah) : elektrolit lemah
C6H12O6 : non elektrolit

Adapun untuk pedoman lengkap OSN 2023 dapat diunduh di link berikut ini (KLIK DI SINI)

 

Itulah informasi contoh soal OSN Kimia SMA 2023 dan pembahasan, serta jadwal pelaksanaan olimpiade sains nasional 2023.***

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x