Contoh Pidato Menteri Pendidikan Hari Guru Nasional 2022 PDF Kemdikbud, untuk Peringatan 25 November

- 21 November 2022, 17:25 WIB
Ilustrasi - Informasi contoh pidato Menteri Pendidikan pada peringatan Hari Guru Nasional 2022 PDF Kemendikbud untuk diperingati 25 November 2022.
Ilustrasi - Informasi contoh pidato Menteri Pendidikan pada peringatan Hari Guru Nasional 2022 PDF Kemendikbud untuk diperingati 25 November 2022. /Pixabay/Robert Allmann

Guru se-Indonesia menginginkan kurikulum yang sederhana dan bisa mengakomodasi kemampuan dan bakat setiap murid yang berbeda-beda.

Guru se-Indonesia menginginkan pemimpin-pemimpin sekolah mereka untuk berpihak kepada murid, bukan pada birokrasi. Guru se-Indonesia ingin kemerdekaan untuk berinovasi tanpa dijajah oleh keseragaman.

Sejak pertama kali kami cetuskan, sekarang Merdeka Belajar sudah berubah dari sebuah kebijakan menjadi suatu gerakan. Contohnya, penyederhanaan kurikulum sebagai salah satu kebijakan Merdeka Belajar berhasil melahirkan ribuan inovasi pembelajaran.

Gerakan ini makin kuat karena ujian yang kita hadapi bersama. Gerakan ini tidak bisa dibendung atau diputarbalikkan, karena gerakan ini hidup dalam setiap insan guru yang punya keberanian untuk melangkah ke depan menuju satu tujuan utama, yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa.

Karena itulah, saya tidak akan menyerah untuk memperjuangkan Merdeka Belajar, demi kehidupan dan masa depan guru se-Indonesia yang lebih baik.
Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua guru se-Nusantara atas pengorbanan dan ketangguhannya. Merdeka Belajar ini sekarang milik Anda.

Salam Merdeka Belajar.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Om shanti, shanti, shanti om,
Namo buddhaya.

Nadiem Anwar Makarim

Baca Juga: Kumpulan Quotes Hari Guru dari Pahlawan, Ada dari Ki Hajar Dewantara, dan Tokoh Dunia untuk 25 November 2022

LINK DOWNLOAD - Pidato Mendikbud Hari Guru Nasional

Demikian informasi contoh pidato Menteri Pendidikan pada peringatan Hari Guru Nasional 2022 PDF Kemendikbud untuk diperingati 25 November 2022.***

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah