Syarat, Kuota, dan Cara Pilih Jurusan pada SNMPTN 2022, Daftar di Link ltmpt.ac.id Mulai Dibuka Hari Ini

- 14 Februari 2022, 12:00 WIB
SNMPTN 2022, cara daftar, syarat, kuota, dan cara pilih jurusan atau prodi.
SNMPTN 2022, cara daftar, syarat, kuota, dan cara pilih jurusan atau prodi. /Instagram.com/@ltmptofficial

Lebih lengkapnya maka dapat dilakukan cek kuota penerimaan mahasiswa dalam SNMPTN dengan cara berikut:

1. Masuk ke link ltmpt.ac.id
2. Kemudian pilih menu SNMPTN 2022.
3. Gulirkan atau scroll ke bawah.
4. Kemudian pilih menu provinsi PTN
5. Kemudian pilih menu kabupaten/kota.
6. Selanjutnya akan muncul daftar PTN lengkap dengan kuota yang dimiliki dalam SNMPTN 2022 kali ini.

Baca Juga: Jadwal Terbaru SNMPTN 2022, Pendaftaran oleh Siswa Tinggal Menunggu H-6! Kapan Pengumuman?

Syarat Siswa dan Sekolah dalam SNMPTN 2022

Setelah mengetahui kuota mahasiswa yang akan diterima di masing-masing PTN, langkah berikutnya adalah dengan mengetahui sejumlah syarat yang telah ditetapkan baik untuk sekolah asal maupun untuk siswa, sebagai berikut:

1. Syarat sekolah:

-SMA/MA/SMK yang mempunyai NPSN.
-Ketentuan Akreditasi:
1. Akreditasi A: 40 % terbaik di sekolahnya
2. Akreditasi B: 25 % terbaik di sekolahnya
3. Akreditasi C dan lainnya: 5% terbaik di sekolahnya
-Mengisi Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). Data siswa yang diisikan hanya yang eligible sesuai dengan ketentuan.

2. Syarat siswa:

-Memiliki prestasi akademik dan memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing PTN
-Memiliki NISN dan terdaftar di PDSS
-Memiliki nilai rapor semester 1 s.d. 5 yang telah diisikan di PDSS
-Peserta yang memilih program studi bidang seni dan olahraga wajib mengunggah Portofolio.

Baca Juga: Cara Daftar Akun LTMPT SNMPTN 2022, Persyaratan, Jadwal dan Alur Daftarnya

Halaman:

Editor: Muhammad Naufal Alyaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x